Cari berita
Bisnis.com

Konten Premium

Bisnis Plus bisnismuda Koran Bisnis Indonesia tokotbisnis Epaper Bisnis Indonesia Konten Interaktif Bisnis Indonesia Group Bisnis Grafik bisnis tv

Survei Zebra Technologies: Masyarakat Pilih HEV yang Ramah Lingkungan

Zebra Technologies menyimpulkan hasil survei yang dilakukan kepada 350 responden menghasilkan kecenderungan masyarakat memilih hybrid electric vehicle (HEV).
Restu Wahyuning Asih
Restu Wahyuning Asih - Bisnis.com 07 Maret 2023  |  12:41 WIB
Survei Zebra Technologies: Masyarakat Pilih HEV yang Ramah Lingkungan
Kendaraan hybrid plug-in Chevrolet Volt sedang diisi daya di Stewart Chevrolet di Colma, California, AS, 3 Oktober 2017. - REUTERS

Bisnis.com, JAKARTA - Zebra Technologies Corporation merilis berbagai temuan dalam Automotive Ecosystem Vision Study yang menegaskan bahwa produsen otomotif tengah berada di bawah tekanan untuk mengakomodasi preferensi konsumen yang semakin besar terhadap kendaraan listrik (EV) dalam waktu dekat.

Meskipun ekonomi tengah mengalami fluktuasi, produsen otomotif siap berinvestasi dalam inovasi teknologi, di mana 7 dari 10 pengambil keputusan (74% di dunia, 69% di Asia Pasifik) berencana menambah pengeluaran mereka untuk teknologi, dan 6 dari 10 pengambil keputusan (67% di dunia, 63% di Asia Pasifik) berencana untuk meningkatkan pengeluaran untuk infrastruktur manufaktur mereka pada 2023.

Survei ini dilakukan dari Agustus hingga September 2022, diikuti oleh 1.336 responden di dunia, yang meliputi para pengambil keputusan, manajer armada dan konsumen.

Dari 350 responden di Asia Pasifik (53% di dunia, 60% di Asia Pasifik) mengindikasikan untuk memilih hybrid electric vehicle (HEV).

Selain itu, masyarakat juga cenderung ingin produsen untuk menyediakan produk yang lebih ramah lingkungan, berkelanjutan (sustainability), dan lebih aman untuk lingkungan.

Penelitian ini juga mendapati bahwa konsumen dari berbagai generasi mendorong produsen otomotif untuk melakukan akselerasi inovasi teknologi, di mana 8 dari 10 mengatakan keberlanjutan dan ramah lingkungan adalah prioritas utama mereka dalam menentukan pembelian dan penyewaan kendaraan.

Konsumen juga semakin mendorong penekanan pada personalisasi – yakni kemampuan untuk melakukan kustomisasi kendaraan sesuai keinginan mereka.

“Menurut penelitian ini, konsumen sedang tertarik dengan masa depan otomotif yang lebih ramah lingkungan dengan preferensi yang lebih besar terhadap kendaraan listrik,” ucap Tan Aik Jin, Vertical Solutions Marketing Lead APAC, Zebra Technologies.

Menurutnya, ini menjadi sinyal yang kuat bagi para pengambil keputusan di dunia otomotif, bahwa mereka harus berinvestasi secara proaktif pada teknologi yang tepat.

"Sehingga nantinya bisa memformulasikan infrastruktur manufaktur yang lebih kuat, yang bisa melayani tuntutan konsumen yang semakin besar ini dengan lebih baik.”

Transparansi data dan informasi sangat penting bagi konsumen dan manajer armada, dan mereka menginginkan lebih banyak visibilitas dalam ekosistem otomotif.

“Dengan melakukan digitalisasi pada kegiatan operasional mereka melalui pengenalan teknologi yang tepat seperti RFID atau bahkan perangkat mobile, para produsen otomotif dapat meraih visibilitas yang lebih besar di seluruh rantai pasok mereka guna memastikan bahwa segala peraturan dan syarat keberlanjutan sudah dipenuhi secara efektif dan efisien,” tambah Tan.

Lebih dari sepertiga original equipment manufacturers (OEMs) di dunia dan di Asia Pasifik mengatakan autonomous mobile robots (AMRs), RFID, rugged handheld mobile computer, dan pemindai, serta industrial machine vision akan meningkatkan pengelolaan rantai pasokan.

Eric Ananda, Country Manager Indonesia Zebra Technologies mengatakan bahwa kini produsen otomotif menghadapi banyak rintangan yang harus dilewati,” ucapnya.

“Dengan dilengkapi portofolio yang luas, meliputi otomatisasi industri, teknologi lokasi, fixed industrial scanning, machine vision, dan banyak lagi, Zebra menempati posisi terbaik untuk bisa memberikan saran dan membantu produsen meningkatkan kemampuan operasional mereka dan mengatasi berbagai rintangan tersebut.”

Hal ini lebih dari sekedar implementasi teknologi, namun implementasi teknologi yang tepat pada waktu yang tepat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :

Mobil Listrik Kendaraan Listrik mobil hybrid hybrid survei survei konsumen
Editor : Restu Wahyuning Asih

Artikel Terkait



Berita Lainnya

    Berita Terkini

    back to top To top