Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mengenal Elder Garage, Top 3 Bengkel Konversi Listrik Indonesia

Daya baterai motor listrik yang sudah dikonversi Elder Garage mampu menempuh jarak 40 sampai 60 kilometer dalam sekali isi daya
Bengkel kustom motor Elder Garage/Bisnis-Anshary Sukma
Bengkel kustom motor Elder Garage/Bisnis-Anshary Sukma

Bisnis.com, JAKARTA – Bengkel kustom motor Elder Garage yang sempat memodifikasi Royal Enfield Bullet 350 cc milik Presiden Jokowi, saat ini sudah menjadi top 3 dari 10 bengkel konversi tersertifikasi pemerintah.

Manager Sales Elder Garage, Saugi membeberkan alasan bengkel kustom motor ini menjadi bengkel konversi motor listrik, karena Elder Garage melihat peluang bahwa pasar kendaraan di Indonesia akan menuju era elektrifikasi.

“Untuk konversi motor listrik sebenarnya kami sudah masuk pada pertengahan 2020, ya menurut kami pada akhirnya semua akan menuju era elektrifikasi,” ujar Saugi saat ditemui Bisnis, Jumat (14/10/2022).

Saat ini Elder Garage baru memulai konversi motor listrik baru sebatas melayani kegiatan hobi, seperti mengkonversi motor-motor jadul menjadi motor listrik agar terus bertahan mengikuti zaman.

Saugi mengatakan bahwa di Elder Garage saat ini sedang menggarap konversi motor dengan dua jenis, yakni Vespa retro dan C70 series seperti Honda 800, Grand Astrea dan motor sejenis lainnya.

Kendati demikian, walaupun saat ini masih berfokus pada pengerjaan konversi motor retro, pihaknya sudah merencanakan akan terjun ke konversi motor konvensional pada 2023 mendatang.

“Tapi, sebenarnya untuk motor konvensional sendiri masih proses, kayak Vario, Mio, Beat dan motor bebek lainnya, ya mungkin 2023 elders siap untuk terjun ke konversi motor konvensional,” jelas Saugi.

Adapun, daya baterai motor listrik yang sudah dikonversi Elder Garage mampu menempuh jarak 40 sampai 60 kilometer dalam sekali isi daya. Kapasitas baterai mencapai 60 sampai 70 volt.

Diketahui, baterai yang digunakan konversi motor listrik oleh Elder Garage ini sejenis dengan yang digunakan oleh mobil Tesla, yakni Panasonic Tesla NCR2700  yang mampu melakukan pengisian penuh 3 sampai dengan 4 jam.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Kahfi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper