Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mobil Baru Hyundai Keluaran 2023 akan Punya Pembaruan Teknologi

Hyundai telah menginvestasikan Rp193 Triliun untuk menyematkan perangkat lunak canggih untuk produksi mobil mulai 2023.
Pabrik Handal Indonesia Motor (HIM), yang sebelumnya bernama PT Hyundai Indonesia Motor (HIM). /HIM
Pabrik Handal Indonesia Motor (HIM), yang sebelumnya bernama PT Hyundai Indonesia Motor (HIM). /HIM

Bisnis.com, JAKARTA — Perusahaan otomotif asal Korea Selatan, Hyundai Motor Grup (HMG) menggelontorkan investasi 18 triliun won atau setara dengan Rp193 triliun untuk menyematkan teknologi perangkat lunak canggih pada semua unit miliknya, termasuk mobil listrik dan mobil berbahan bakar BBM. 

Dilansir carscoops.com pada Minggu (15/10/2022), mulai 2025 teknologi bernama Software Defined Vehicle (SDV) ini nantinya akan membuat semua mobil Hyundai terintegrasi dalam sebuah sistem, sehingga pengguna dapat mendapatkan pembaruan terbaru di mana saja.

"Hyundai Motor Group telah mengungkapkan konsep teknologi, strategi, dan skenario masa depan terkait dengan kendaraan yang ditentukan perangkat lunak untuk menopang mobilitas masa depan," kata Presiden dan Kepala Divisi R&D HMG, Chung Kook Park,

Pembaruan mobil seperti fitur keselamatan, kenyamanan, keamanan, konektivitas dan performa kendaraan akan terus ditingkatkan secara berkala sesuai ketersediaan pembaruan yang ada.

Hyundai menyebut bahwa sistem ini akan terpasang terhadap semua kendaraan baru yang mulai diproduksi pada tahun 2023, dan akan dapat menerima pembaruan over-the-air di 2025, yang nantinya semua kendaraan akan diberkahi dengan kemampuan untuk memperbarui tanpa harus ke dealer.

Pihak Hyundai mengklaim fitur itu tidak akan terbatas pada kendaraan listrik saja, karena mobil berbasis BBM atau internal combustion engine (ICE) juga akan mendapatkan pembaruan ini asalkan unit sudah dilengkapi koneksi internet saja.

Wakil Presiden Eksekutif dan Kepala Divisi Inovasi ICT HMG, Eunsook Jin mengatakan bahwa HMG juga berencana menggunakan teknologi ini tidak hanya untuk meningkatkan perjalanan mobil saja, HMG akan bekerja pada perangkat mobilitas baru, seperti kendaraan terbang dan robotaxis, untuk meningkatkan mobilitas orang-orang.

“Platform data Hyundai Motor Group tidak hanya untuk berkendara saja, ini juga akan memainkan peran penting dalam meningkatkan kenyamanan dan beragam pengalaman untuk meningkatkan mobilitas pelanggan,” ungkap Eunsook.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper