Bisnis.com, JAKARTA –Brand & Marketing Director Wuling Motors Dian Asmahani mengungkapkan Wuling Air EV yang baru diluncurkan mematok harga mulai dari Rp238 juta dengan alasan percepatan akselerasi di Indonesia.
Dengan harga yang cukup bersaing, Air EV tidak hanya menyasar pasar di kota-kota besar, melainkan juga di kota-kota kecil lainnya.
Mobil listrik mini tersebut dibanderol dengan harga Rp238.000.000 untuk Standard Range dan Rp295.000.000 untuk Long Range (OTR Jakarta).
Wuling pun mengeklaim ribuan konsumen telah melakukan pre-book Air ev dalam periode 11 Juli-10 Agustus 2022 baik melalui dealer resmi Wuling, maupun secara daring via Wuling.id, atau mitra eksklusif e-commerce, Blibli.com.
“Memang sebenernya, tujuan kami membuat Rp238 juta itu juga sebenarnya utnuk mendukung program pemerintah untuk elektrifikasi, masuk bukan hanya di kota besar, tetapi juga didaerah daerah,” ujarnya di GIIAS 2022 di ICE BSD City, Tangerang, Jumat (12/8/2022).
Mengusung konsep easy home charging, Wuling Air EV mempermudah penggunanya untuk melakukan pengecasan di rumah.
Baca Juga
“Dicasnya gampang, di rumah bisa, kemudian dikendarainya juga mudah, dengan mobil yang kecil,” kata Dian.
Lebih lanjut, Wuling memiliki kepercayaan diri dengan penetapan harga Rp238 juta per unit Air EV tersebut karena sudah cukup berpengalaman bermain di segmen elektrifikasi untuk platform GSEV. Terbukti dari penjualan produk GSEV di seluruh dunia yang mencapai 1 juta unit.
Terlebih, Wuling Air EV diproduksi di Cikarang, Jawa Barat dengan TKDN mencapai 40 persen.
“Juga diketahui bahwa pemerinta banyak sekali mendukung utnuk percepatan elektrifikasi ini dan banyak membuat kemudahan untuk kami dalam memproduksi di indonesia,” paparnya.
Dari segi performa dan kapasitas baterai, Wuling Air ev mengusung motor listrik berdaya maksimal 30 kW. Tenaga yang dihasilkan tersebut dihantarkan melalui transmisi Single Reduction Gear ke roda belakang.
Sebagai jantung dari sumber listrik kendaraan compact ini, Wuling menggunakan baterai lithium ferro-phosphate (LFP) berkapasitas 17,3 kWh untuk tipe Standard Range dengan jarak tempuh hingga 200 kilometer dan 26,7 kWh untuk tipe Long Range dapat mencakup jarak tempuh hingga 300 kilometer saat terisi penuh.