Bisnis.com, JAKARTA – Produk terbaru Yamaha Fazzio Hybrid-Connected laris manis diborong konsumen. Baru lima jam setelah diluncurkan, 1.000 unit pertama motor skuter matik itu ludes terjual secara nasional.
Para konsumen tersebut melakukan indent online Yamaha Fazzio Hybrid - Connected melalui marketplace Blibli.com.
“Kami mengucapkan terima kasih atas respons positif dan antusiasme masyarakat Indonesia yang begitu besar terhadap produk terbaru Yamaha Fazzio Hybrid – Connected," kata Manajer Public Relation & YRA, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) Antonius Widiantoro, dikutip dari tempo.co, Rabu (19/1/2022).
Yamaha Fazzio Hybrid - Connected dapat dibeli di seluruh dealer resmi Yamaha Indonesia mulai Januari 2022. Untuk informasi selengkapnya dapat mengunjungi website resmi Yamaha Indonesia www.yamaha-motor.co.id atau Instagram @yamahaindonesia.
Antonius Widiantoro menjelaskan skuter matik Yamaha Fazzio Hybrid-Connected menggunakan teknologi terbaru Blue Core Hybrid 125cc dan Y-connect yang pertama. Fitur canggih lainnya juga menjadi daya tarik Yamaha Fazzio Hybrid-Connected.
Tampil dengan desain baru yang simpel dan modern, dilengkapi Full Digital Speedometer serta desain LED headlight yang unik. Yamaha Fazzio Hybrid - Connected adalah motor 125 cc pertama yang disemati teknologi terbaru Blue Core Hybrid. Motor ini pun diklaim semakin bertenaga, handal, serta ramah lingkungan.
Skuter matik hybrid Yamaha Fazzio dilengkapi Yamaha Motorcycle Connect yang mendukung generasi muda saat ini untuk selalu terkoneksi dengan smartphone lewat aplikasi Y-Connect. Seluruh tipe Yamaha Fazzio Hybrid - Connected juga menggunakan Smart Key System.
Smart Key System Yamaha adalah sistem kunci canggih tanpa anak kunci (keyless) yang dilengkapi fitur Answer Back System sehingga memudahkan pengendara mencari posisi parkir motor.
Selain itu, Yamaha Fazzio Hybrid - Connected bahkan memiliki kapasitas bagasi 17,8 L yang terbesar di kelasnya.