Bisnis.com, JAKARTA — Pemerintah memutuskan memperpanjang diskon PPnBM. Akan tetapi mobil yang bakal mendapatkannya adalah low cost green car (LCGC) dan mobil dengan harga paling mahal Rp250 juta.
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan bahwa untuk LCGC mendapatkan diskon PPnBM 100 persen pada kuartal I/2022. Artinya mobil ini dibebaskan dari pajak barang mewah yang seharusnya sebesar 3 persen, menurut PP 74/2021.
Kemudian pada kuartal II/2022, pembeli LCGC akan dikenakan tarif PPnBM 1 persen dan selanjutnya 2 persen pada kuartal III/2022. Insentif rencananya akan berakhir pada kuartal IV/2022.
Adapun untuk kendaraan roda empat untuk penumpang non-LCGC, pemerintah menetapkan diskon PPnBM berlaku untuk mobil dengan harga Rp200 juta hingga Rp250 juta. Tidak seperti tahun lalu, diskon PPnBM 2022 hanya diberikan sebesar 50 persen.
Selain itu, mobil yang mendapatkan diskon PPnBM juga akan berkurang cukup banyak. Pasalnya batas harga mobil yang akan menerima insentif dipatok paling tinggi Rp250 juta.
Mengenai syarat lainnya, seperto local purchase, Kementerian Perindustrian tengah menyusun aturan teknisnya.
Adapun Toyota All New Veloz dengan ketentuan baru tersebut, dipastikan tidak akan mendapatkan diskon PPnBM 2022. Mobil yang menjadi entitas sendiri alias resmi berpisah dengan Toyota Avanza per 10 November 2021 ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp278,7 juta.
Berikuta harga Toyota All New Veloz 2022
Veloz 1.5 MT
Harga 2021 Rp251.200.000
Harga baru Rp278.700.000
Selisih Rp27.500.000
Veloz 1.5 Q CVT
Harga 2021 Rp272.100.000
Harga baru Rp301.600.000
Selisih Rp29.500.000
Veloz 1.5 Q CVT TSS
Harga 2021 Rp291.500.000
Harga baru Rp323.500.000
Selisih Rp32.000.000