Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

GIIAS 2021, Honda Umumkan Harga Mobil BR-V

Honda BR-V generasi terbaru adalah LSUV 7-seater yang telah menggunakan berbagai teknologi terkini. Selengkapnya, harga untuk setiap varian Honda BR-V adalah sebagai berikut.
All New Honda BR-V. /PT Honda Prospect Motor
All New Honda BR-V. /PT Honda Prospect Motor

Bisnis.com, JAKARTA — PT Honda Prospect Motor (HPM) merilis harga All New Honda BR-V pada acara Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021 Kamis (11/11/2021).

President Director PT Honda Prospect Motor, Takehiro Watanabe menpaparkan BRV dibagi menjadi 4 tipe yaitu Tipe S 6 M/T di bandrol harga Rp275,9 juta, Tipe E 6 M/T seharga Rp289,9 Juta dan versi CVT seharga Rp299,9 Juta.

“Tipe Prestige CVT dihargai Rp321,9 juta dan versi Honda Sensing senilai Rp339,9 Juta,“ ujar Takehiro dalam GIIAS

Selengkapnya, harga untuk setiap varian Honda BR-V adalah sebagai berikut:

All New Honda BR-V S MT Rp275,9 juta
All New Honda BR-V E MT Rp289,9 juta
All New Honda BR-V E CVT Rp299,9 juta
All New Honda BR-V Prestige CVT Rp321,9 juta
All New Honda BR-V Prestige CVT with Honda Sensing Rp339,9 juta

Harga tersebut adalah on the road DKI Jakarta, sudah termasuk pajak emisi yang berlaku pada Januari 2022. Harga juga berlaku hingga 31 Desember 2021 untuk Vehicle Indetification Number (VIN) 2022.

“Pengiriman pertama untuk konsumen dimulai pada Januari [2022],” jelasnya

All New Honda BR-V merupakan model yang mengisi segmen Low SUV. Bersaing dengan Toyota Rush, Daihatsu Terios, Suzuki XL7, hingga Mitsubishi Xpander Cross.

Honda menargetkan penjualan BR-V generasi kedua ini sebanyak 40.000 unit pada 2022. Selain itu, LSUV ini juga akan dieskpor ke lebih dari 30 negara di dunia, dengan target ekspor sebanyak 11.000 unit di tahun pertama dan akan terus menyesuaikan dengan permintaan dari masing-masing negara.

Sebelumnya pemesanan telah dibuka sejak world premiere pada tanggal 21 September 2021 lalu. Sampai saat ini pemesanan All New Honda BR-V telah mencapai sekitar 2.000 unit di seluruh Indonesia.

Adapun generasi kedua Honda BR-V hadir dengan tampilan yang berbeda dari model sebelumnya. Selain itu model anyar ini juga disematkan berbagai teknologi canggih yang diklaim pertama di kelasnya. 

Berbagai fitur dan teknologi yang pertama kali hadir pada All New Honda BR-V, di antaranya Honda Sensing, Honda LaneWatch, Remote Engine Start, Walk-Away Auto Lock, dan Smart Entry System.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Khadijah Shahnaz
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper