Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Toyota Rush Masuk Program EZDeal, Cicilan Tak Sampai Rp4 Juta

EZDeal diperkenalkan secara resmi oleh PT Toyota Astra Motor (TAM) pada Agustus 2021. Saat itu program hanya mencakup dua model, yakni Toyota Raize dan Toyota Yaris.
Dealer Toyota. /Auto2000
Dealer Toyota. /Auto2000

Bisnis.com, JAKARTA — PT Toyota Astra Motor (TAM) memperluas cakupan program cicilan ringan EZDeal, dengan menambah lebih banyak model kendaraan. Sejak Oktober program ini berlaku untuk Toyota Rush dan Toyota Vios.

Melalui program EZDeal, pelanggan diberikan kemudahan untuk memiliki Toyota Rush dengan cicilan ringan mulai dari Rp3,4 juta per bulan, sedangkan Toyota Vios mulai dari Rp4 juta per bulan.

Pada akhir Agustus 2021, program cicilan ringan EZDeal telah diperkenalkan secara resmi, di mana pelanggan bisa memiliki kendaraan Toyota Raize dengan cicilan mulai dari Rp2,7 juta per bulan dan Toyota Yaris mulai dari Rp3,4 juta per bulan.

Direktur Pemasaran PT TAM Anton Jimmi Suwandy menyebutkan bahwa Toyota ingin menghadirkan solusi mobilitas yang lebih baik lagi bagi pelanggan. 

 “Kami bersyukur program EZDeal yang diperkenalkan 1 bulan yang lalu mendapatkan respon yang cukup baik dari pelanggan. Penambahan model kendaraan yang bisa di-cover oleh program EZDeal ini diharapkan dapat memenuhi kebutuhan mobilitas yang beragam dari setiap orang,” ujar Anton dalam keterangan resmi, Jumat (1/10/2021).

Selama kurang lebih 1 bulan sejak diluncurkan, EZDeal cukup mampu menarik perhatian bagi pelanggan, terutama bagi yang ingin memiliki kendaraan Toyota Raize maupun Yaris dengan cicilan ringan.

“Kami berterima kasih untuk respon positif dan animo yang diberikan customer terhadap program EZDeal. Ke depannya, akan lebih banyak lagi model-model Toyota yang dapat dimiliki dengan memanfaatkan program ini,” kata Direktur Pemasaran PT TAM Fumitaka Kawashima.

Adapun sebagai informasi EZDeal adalah satu program total mobility solution Toyota yaitu berupa program pembiayaan dengan cicilan lebih ringan selama 6 tahun. Program ini menyasara generasi milenial yang memiliki alokasi belanja kendaraan terbatas, tetapi membutuhkan mobilitas dan juga gaya hidup.

Program ini memiliki beberapa benefit yaitu konsumen dapat memiliki mobil dengan cicilan lebih ringan. Kemudian ada fitur di mana cicilan akan disesuaikan dengan perkembangan karir konsumen. Terakhir, adanya kemudahan tukar tambah untuk menjaga customer tetap up to date dengan mobil Toyota terkini. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Muhammad Khadafi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper