Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bukan Diskon PPnBM, Almaz RS Disubsidi Rp16 Juta hingga Mei 2021

Almaz RS, yang meluncur pada 29 Maret 2021, adalah SUV yang mengusung fitur Wuling Interconnected Smart Ecosystem (WISE). Teknologi ini adalah kelanjutan dari pengembangan fitur perintah suara berbahasa Indonesia pertama yang dinamakan Wuling Indonesian Command (WIND).
Wuling Almaz RS. /Wuling
Wuling Almaz RS. /Wuling

Bisnis.com, JAKARTA — Wuling Almaz RS tidak masuk dalam daftar mobil penerima insentif Pajak Penjualan atas Barang Mewah (PPnBM). Oleh karena itu Wuling memberikan diskon khusus sebesar Rp16 juta-an hingga akhir Mei 2021. 

Dalam keterangan yang diterima Bisnis, Jumat (28/5/2021), harga on the road (OTR) DKI Jakarta Varian pertama, yakni Almaz RS EX (5-seats) dilabeli harga Rp360,8 juta, Almaz RS EX (7-seats) dibanderol Rp370,8 juta, dan Almaz RS Pro (7-seats) dijual Rp380,8 juta.

Namun, berkat subsidi yang diberikan perseroan, Wuling Almaz RS dijual dengan harga Rp345,5 juta sampai dengan Rp364,8 juta untuk varian tertinggi. Pemberian subsidi ini berlangsung hingga akhir Mei 2021.

Media Relations Wuling Motors, Brian Gomgom, mengatakan perseroan juga menyiapkan gratis asuransi atau bunga 0 persen untuk pembelian lewat Wuling Finance. Adapun, cicilan mobil ini dimulai Rp4 jutaan selama 5 tahun dan free maintenance selama 4 tahun atau 50.000 km dengan syarat ketentuan berlaku.

“Langkah ini sebagai strategi kami untuk mendukung pemulihan ekonomi di tengah pandemi dan juga memberikan kemudahan bagi konsumen yang sedang mencari SUV,” ujarnya baru-baru ini.

Almaz RS, yang meluncur pada 29 Maret 2021, mengusung fitur Wuling Interconnected Smart Ecosystem (WISE), kelanjutan dari pengembangan fitur perintah suara berbahasa Indonesia pertama yang dinamakan Wuling Indonesian Command (WIND).

WISE terdiri atas Advanced Driver Assistant System (ADAS) dan Internet of vehicle (IoV). ADAS sendiri terdiri dari adaptive cruise control, bend cruise control, lane keeping assist, lane departure warning, traffic jam assistance, sampai dengan intelligent cruise assistance.

Sementara fitur IoV mencakup vehicle remote control, bluetooth key, vehicle positioning, dan geo-fencing security yang dapat dioperasikan melalui ponsel. Ada juga beberapa fungsi melalui head unit mulai dari navigasi daring, musik, serta internet messaging app.

Dari segi eksterior, Almaz RS memiliki integrated future eyes LED dan dynamic tail desain pada bagian bumper. Adapun interiornya disematkan fitur wireless charging pad, built in air ionizer, pembaruan tampilan head unit, serta tombol tambahan pada lingkar kemudi. Ini membantu pengguna mengaktifkan berbagai fitur tanpa mengganggu fokus berkendara.

Almaz RS juga diakomodasi oleh panoramic sunroof, start-stop button, 360 camera, electric parking brake, dan auto vehicle holding, traction control system, hill hold control, anti-lock braking system.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dionisio Damara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper