Bisnis.com, JAKARTA - Pernah mengalami mobil susah distarter, terutama saat mesin dalam kondisi dingin? Bisa jadi ada masalah tertentu pada mesin mobil.
Ada beberapa hal yang menjadi penyebab mobil tidak bisa hidup saat distarter berulang kali. Penyebab pertama adalah aki yang sudah melemah, sehingga membuat sistem kelistrikan mobil terganggu.
“Tanpa aki yang berfungsi normal, maka besaran daya untuk menghantarkan listrik tidak bisa tercapai,” tulis penjelasan Auto2000 di laman resminya.
Cara terbaik untuk mengetahui kondisi itu ialah dengan menggunakan voltmeter. Alat ini akan membantu mengetahui apakah aki berfungsi normal atau tidak.
Selain aki, busi ternyata juga bisa menjadi penyebab mobil susah distarter saat mesin dingin. Cek kondisi busi dan segera bersihkan dengan sikat kawat ataupun amplas, apabila busi kotor. Kotoran yang menempel di busi bisa membuat mesin tidak optimal.
Suhu radiator juga berpotensi menyebabkan mobil sulit distarter. Untuk itu, cek komponen water temperature sensor (WTS) atau engine coolant temperature. Amati apakah suhu radiator normal atau tidak.
Baca Juga
Apabila suhu radiator tinggi, bisa dipastikan mesin mengalami overheat. Begitu pula jika suhu terlalu rendah, sistem injeksi tidak akan berfungsi normal. Solusinya pastikan mobil mendapatkan penanganan profesional agar masalah radiator ini tidak menular.
Selanjutnya, penyebab mobil susah distarter saat mesin dingin datang dari komponen pompa bensin. Jika pompa bensin mengalami gangguan, maka mobil akan sulit untuk distarter. Ini karena pompa bensin bertugas memastikan aliran bensin menuju karburator tetap lancar.
Pompa bensin yang rusak akan membuat bensin tidak bisa mencapai karburator. Penanganan hal ini juga membutuhkan layanan teknisi profesional guna meminimalkan risiko kerusakan menjalar ke komponen mobil lainnya.