Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Traton Siap Caplok Pabrikan Truk Navistar, Ini Harga yang Diminta

Navistar International Corporation mengeluarkan tanggapan dari Dewan Direksi atas surat yang diterima dari Traton SE pada 14 Oktober 2020. Intinya, induk pabrikan truk dan bus serta mesin diesel itu siap diakuisi.
Navistar. Navistar adalah perusahaan induk yang anak perusahaan dan afiliasinya memproduksi truk komersial merek International, mesin diesel, dan bus sekolah merek IC Bus dan bus komersial. /Navistar
Navistar. Navistar adalah perusahaan induk yang anak perusahaan dan afiliasinya memproduksi truk komersial merek International, mesin diesel, dan bus sekolah merek IC Bus dan bus komersial. /Navistar

Bisnis.com, JAKARTA - Navistar International Corporation mengeluarkan tanggapan dari Dewan Direksi atas surat yang diterima dari Traton SE pada 14 Oktober 2020. Intinya, induk pabrikan truk dan bus serta mesin diesel itu siap diakuisi.

Setelah diskusi antara Navistar dan Traton, Dewan Direksi Navistar mengkonfirmasi bahwa mereka akan siap untuk bergerak maju dengan transaksi yang mana Traton akan mengakuisisi Navistar dengan harga tunai US$44,50 per saham.

Dalam sebuah surat kepada Traton, Dewan Navistar meminta Traton untuk mengkonfirmasi bahwa harga US$44,50 per saham adalah dasar untuk finalisasi perjanjian definitif.

"Dewan Direksi Navistar telah meminta saya untuk mengonfirmasi Anda bahwa proses akan berlanjut dengan stransaksi yang mana Traton akan mengakuisisi Navistra dengan US$44,5 per sahan secara tunai," kata Tony A. Clarke, Chief Executive of Navistar, dalam suratnya kepada CEO Traton Matthias Grundler, tertanggal 14 Oktober.

Dewan Navistar mengkonfirmasi bahwa tawaran US$44,50 per saham mendapat dukungan dari dua pemegang saham terbesar Navistar : Icahn dan MHR.

Navistar adalah perusahaan induk yang anak perusahaan dan afiliasinya memproduksi truk komersial merek International, mesin diesel, dan bus sekolah merek IC Bus dan bus komersial. Afiliasinya juga menyediakan suku cadang truk dan mesin diesel. Afiliasi lain menawarkan layanan pembiayaan.

Adapun Traton SE adalah anak perusahaan Volkswagen AG dan produsen kendaraan komersial dengan merek MAN, Scania, Volkswagen Caminhoes e Onibus, dan RIO. Pada 2019, merek Traton Group menjual total sekitar 242.000 kendaraan.

Produknya mencakup kendaraan komersial ringan, truk, dan bus di 29 lokasi produksi dan perakitan di 17 negara. Perusahaan memiliki tenaga kerja 82.700 karyawan di seluruh dunia per 31 Desember 2019. Grup ini berupaya mengubah sistem transportasi melalui produk, layanannya, dan sebagai mitra bagi pelanggannya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Fatkhul Maskur
Editor : Fatkhul Maskur
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper