Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Peluang Kendaraan Listrik Kian Terbuka, Model Hybrid Jembatani Peralihan

Model Lexus UX 300e, yang merupakan kendaraan listrik pertama Lexus, bakal meluncur di pasar Eropa setelah dua bulan melakukan debutnya di China.
Lexus LS dan Lexus LC. /Lexus
Lexus LS dan Lexus LC. /Lexus

Bisnis.com, JAKARTA - Lexus Indonesia optimistis peluang pasar mobil listrik pada 2020 terbuka lebar seiring dukungan regulasi dari pemerintah yang tertuang dalam Peraturan Presiden No.55/2019. Kendati begitu, model kendaraan semi elektrifikasi, seperti mobil hibrida, dinilai dapat menjadi jembatan penghubung untuk beralih ke era baru tersebut.

General Manager Lexus Indonesia Adrian Tirtadjaja mengatakan bahwa pihaknya terus mendukung arah strategi kebijakan pemerintah terkait dengan percepatan kendaraan terelektrifikasi.

Namun, menurutnya, pemerintah perlu menyiapkan langkah strategis agar pengembangan kendaraan listrik di Indonesia dapat terealisasi secara baik.

"Teknologi pada dasarnya sudah disiapkan, tetapi untuk bisa berjalan, banyak yang harus disiapkan. Selain kebijakan pemerintah, kesiapan infrastruktur juga menjadi hal yang penting," ujarnya saat dihubungi Bisnis, Senin (10/2/2020).

Dia menambahkan pemerintah juga perlu menyusun secara cermat grand strategy dalam pengembangan era mobil listrik. Apabila sejumlah infrastruktur pendukung belum siap, pemerintah perlu mencari jembatan peralihan ke era mobil listrik.

Menurutnya, model-model kendaraan terelektrifikasi seperti mobil hibrida dapat menjadi jembatan penghubung. "Supaya target pemerintah untuk nantinya zero emission bisa terlaksana dengan realistis," tuturnya. 

Lexus telah lama mempersiapkan diri untuk menghadapi era mobil listrik. Model Lexus UX 300e, misalnya, bakal meluncur di pasar Eropa setelah dua bulan melakukan debutnya di China. Model tersebut adalah kendaraan listrik pertama dari Lexus. 

"Ini contoh bukti konkret persiapan kami menuju era masa depan tersebut," kata Adrian. 

Lexus Indonesia sepanjang 2019 mencatatkan penjualan sebanyak 1.354 unit, naik 2,03 persen dari total penjualan pada 2018 yang tercatat 1.327 unit.

Salah satu model yang mencatatkan pertumbuhan penjualan paling signifikan adalah sedan ES 300 Hybrid. Mobil dengan harga mulai dari Rp1,15 miliar itu membukukan penjualan sebanyak 140 unit, meningkat lebih dari tiga kali lipat dari capaian 2018 sebanyak 45 unit.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Dionisio Damara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper