Bisnis.com, BANDUNG - Hino Indonesia telah mengekspor kendaraan utuh sebanyak 11.195 unit sejak 2010 sampai dengan saat ini. Hino menjadi satu-satunya produsen yang mengeskpor utuh truk di Indonesia.
Hiroo Kayanoki, Presiden Direktur Hino Motors Sales Indonesia, mengatakan pihaknya akan terus meningkatkan investasi dan pengembangan kegiatan ekspor.
“Kami bangga Hino Indonesia saat ini tercatat sebagai yang pertama dan satu-satunya merek kendaraan komersial dalam negeri yang melakukan ekspor kendaraan utuh untuk kategori kendaraan komersial truk dan bis," ujarnya dalam keterangan resmi yang diterima Bisnis, Rabu (24/7/2019).
Di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019, Hino menampilkan Hino300 Series Export Model. Truk Hino yang ditampilkan dalam GIIAS 2019 merupakan truk Hino300 Series atau light duty truck yang diekspor ke Filipina dengan standar emisi Euro 4.
Selain itu, kendaraan yang di ekspor yaitu 12 tipe Dutro dengan tingkat kandungan produk dalam negeri lebih dari 50%.
Kemudian, sejak awal tahun ini Hino telah merencanakan ekspor Hino Dutro ke beberapa negara di Afrika. Sampai Juli 2019 telah dilakukan ekspor Dutro ke Kamerun, Mali, Burkina Faso, Pantai Gading, Sierra Leon, dan Republik Demokrasi Kongo. Dengan demikian sejak 2010 sampai Juli 2019, total negara tujuan ekspor Hino Indonesia adalah 15 negara.
Selanjutnya akan dilakukan ekspor ke negara negara Afrika lainnya, yaitu Republik Kongo, Senegal, Guinea, Guinea Bissau, Chad, Togo, Afrika Tengah, Niger, Benin, Mauritania, Gambia, dan Liberia.