Bisnis.com, JAKARTA — Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia menyambut positif langkah PT Pertamina yang siap memasok dan mendistribusikan bahan bakar bensin kualitas Euro 4 ke beberapa kota di Indonesia.
Ketua I Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) Jongkie D. Sugiarto mengungkapkan, setidaknya pasokan bahan bakar bensin berkualitas Euro 4 tersedia di kota-kota tersebut.
Dalam surat Ditjen Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan Kementerian LHK kepada Gaikindo tertulis PT Pertamina siap memasok dan mendistribusikan bahan bakar bensin kualitas Euro 4 terutama untuk wilayah Palembang, Jakarta, Bogor, Tangerang, Bekasi, Bandung, Yogyakarta, Surabaya, Bali, Banyuwangi, dan Labuan Bajo.
“Kalau awal di situ dulu enggak apa-apa, yang penting ada. jangan sampai enggak ada,” kata Jongkie kepada Bisnis pada Senin (2/4/2018).
Dia menjelaskan, pabrikan otomotif di dalam negeri akan mulai memproduksi kendaraan bermotor mobil dengan kualitas standar Euro 4 pada Agustus tahun ini mengingat pada September 2018 kendaraan roda empat yang dijual sudah harus sesuai standar Euro 4.
Asosiasi, lanjutnya, tidak meminta bahan bakar bensin dengan kualitas Euro 4 bisa tersedia di seluruh stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) pada tahap awal. Setidaknya terdapat satu SPBU dengan kualitas Euro 4 di setiap kota. “[Pada tahap awal] kita selalu bilang tidak perlu di setiap SPBU ada. paling tidak di satu kota ada. [misal] terdapat 10 SPBU, dua yang ada [Bahan bakar bensin Euro 4] cukup,” katanya.
Baca Juga
Dalam surat Kementerian LHK ke Gaikindo tertulis kendala yang dihadapi oleh PT Pertamina selama ini dalam melakukan distribusi bahan bakar berkualitas Euro 4 adalah masih banyak jenis bahan bakar dengan kualitas di bawah standar Euro 4. Masih banyak bahan bakar di bawah standar Euro 4 mengganggu sistem distribusi dan penyimpanan bahan bakar bensin berkualitas Euro 4.
Direktur Pemasaran Korporat PT Pertamina Muchamad Iskandar mengungkapkan jenis Pertamax Turbo untuk Jabodetabek sudah berjalan dan akan diperluas ke seluruh Pulau Jawa secara bertahap menyesuaikan kesiapan infrastruktur.
Menurutnya, bahan bakar bensin dengan kualitas euro 4 tidak bisa tidak bisa dicampur dengan produk yang ada stoknya saat ini. Dia menambahkan, untuk wilayah Jawa Barat, DKI Jakarta, dan Banten pada Maret 2018 sudah siap Pertamax Turbo standar surfur Euro 4 di 317 SPBU.