Bisnis.com, JAKARTA - Pameran otomotif seperti Indonesia International Motor Shiw (IIMS), selalu menjadi momentum bagi pelaku bisnis untuk menarik minat calon konsumen dengan berbagai strategi penjualan. Salah satu strategi yang digunakan adalah dengan memberikan diskon super istimewa dan hanya berlaku selama berlangsungnya pameran.
Makko Group misalnya, menawarkan potongan harga hingga 50% untuk pemasangan kaca film dengan merek Masterpiece dan First Klass.
Owner Makko Group, Christopher mengatakan ada tambahan diskon sebesar 5% untuk mobil-mobil produksi pabrikan otomotif Jepang dan Korea. Selain itu ada program refund uang tiket masuk IIMS bagi anggota komunitas yang memasang kaca film First Klass, Masterpiece dan O2.
Makko Group memamerkan sebanyak 16 produk display merek First Klass dan Masterpiece di Hall C JIExpo Kemayoran.
Kaca film First Klass merupakan kaca film yang dilengkapi teknologi Nano Hybrid Serum, menyediakan juga garansi selama 10 tahun.
Sedangkan kaca film Masterpiece dikenal sebagai kaca film warna hitam dengan tolak panas terbaik.
Baca Juga
Adapun kaca film berbahan organik, O2, memiliki keunggulan dalam kenyamanan dan keamanan dengan kemampuan visibility yang gelap dari luar tetapi terang dari dalam.
Berdasarkan catatan penyelenggara IIMS 2017, Dyandra Promosindo, hari ke-4 pada 30 April, jumlah pengunjung harian mencatat rekor baru sebanyak 63.975 orang, terbesar selama tiga kali pelaksanaan IIMS di JIExpo Kemayoran.
Dyandra menargetkan jumlah total pengunjung selama 11 hari pelaksanaan pameran IIMS 2017 sebanyak 450 ribu orang dengan nilai transaksi sebesar Rp3,1 Triliun.