Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

IIMS 2017: Nissan, Renault, dan Datsun Menawarkan Promo Khusus

Nissan, Datsun, dan Renault menyiapkan promo khusus selama ajang pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017. Ketiganya tampil seadanya di stan dengan nama Indomobil.
Pengunjung melihat mobil yang dipamerkan pada Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Jumat (28/4). Ajang pameran industri otomotif yang berlangsung pada 27 April-7 Mei 2017 ini menargetkan nilai transaksi sebesar Rp3,1 triliun. ANTARA FOTO/Zarqoni Maksum
Pengunjung melihat mobil yang dipamerkan pada Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Jumat (28/4). Ajang pameran industri otomotif yang berlangsung pada 27 April-7 Mei 2017 ini menargetkan nilai transaksi sebesar Rp3,1 triliun. ANTARA FOTO/Zarqoni Maksum

Bisnis.com, JAKARTA – Nissan, Datsun, dan Renault menyiapkan promo khusus selama ajang pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017. Ketiganya tampil seadanya di stan dengan nama Indomobil.

Maria Rahayu, Marketing Communication PT Auto Euro Indonesia, agen pemegang merek (APM) Renault di Indonesia mengatakan meski tampil sederhana, tapi menyiapkan promo khusus untuk pembelian di IIMS. “Setiap pembelian Renault Duster 4x2 dan Duster 4x4 mendapat kesempatan memutar wheel of fortune untuk mendapatkan promo puluhan juta rupiah,” katanya, Rabu (2/5/2017).

Ayu, yang juga menjadi penanggung jawab stan Indomobil di IIMS 2017 menyebutkan bahwa Datsun memiliki penawaran serupa. Setiap pembelian produk, baik Datsun plus ataupun Panca, konsumen berhak mengambil Lucky Dip dengan total hadiah puluhan juta rupiah.

Sementara itu, Nissan memberikan penawaran berbeda. Pabrikan asal Jepang yang baru saja mengganti posisi presiden direktur, memberikan upgrade gratis sistem audio. Promo ini berlaku untuk pembelian Grand Livina, March, Serena, dan X-Trail.

Adapun stan Indomobil terletak di Hall A JIExpo, Kemayoran, Jakarta, satu area dengan stan KIA Motors, Tata Motors, Suzuki, Daihatsu, dan Mitsubishi. Tidak ada tema khusus seperti stan milik APM lain.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Muhammad Khadafi

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper