Bisnis.com, JAKARTA – BMW Group memberikan layanan purna jual dalam jaringan melaui situs remis BMW dan Mini.
Pengguna kedua merek tersebut dapat memeriksa pembaharuan yang tersedia untuk kendaraannya.
“Pembaharuan bisa dilakukan di bengkel resmi dan tanpa dipungut biaya apapun,” ujar Vice President Corporate Communications BMW Group Indonesia Jodie O’tania, di German Center, Tangerang, Senin (6/3/2017).
Jodie mengatakan sebelumnya pembaharuan dapat diketahui pengguna BMW dan Mini melalui call centre. Situs resmi membantu pengguna lebih mudah mendapatkan pemberitahuan pembaharuan.
Adapun fitur layanan purnajual Technical Update dalam jaringan hadir untuk memastikan suku cadang maupun piranti lunak kendaraan BMW dan MINI yang dimiliki pelanggan.
Dengan demikian kendaraan selalu mengikuti pengembangan terbaru sehingga pelanggan BMW Group dapat berkendara dengan performa kendaraan dan standar keselamatan terbaik.
"Kami berharap dengan hadirnya layanan purnajual online ini, pelanggan memperoleh kemudahan dalam aspek pemeliharaan kendaraan. Teknologi dan inovasi menjadi semakin relevan bagi para pelanggan dengan adanya akses yang mudah dan lengkap seputar kendaraan BMW dan MINI," kata Vice President Aftersales BMW Group Indonesia
Bernd Leschke dalam keterangan resmi.