Bisnis.com, JAKARTA—Mercedes Benz Indonesia meluncurkan CLA 45 AMG, sedan kompak dengan tampilan sporty.
Disain sporty khas AMG terlihat dari bentuknya yang diklaim tangguh, dinamis dan memikat. Hal tersebut terpancar pada twin blade dan grille radiator berwarna titanium grey.
Sedan ini pun memiliki fitur headlight Bi Xenon Intelligent Lightning System di bagian depan dengan detail yang khas memperkuat kesan mewah dan sporty.
Produk terbaru ini dilengkapi dengan mesin turbo empat silinder 1.991 cc, 265 kW yang menghasilkan 360 hp dengan torsi 450 Nm.
Kecepatan 0-100 km/jam bisa dicapai dalam waktu 4,6 detik. Kecepatan tertinggi sedan mewah ini mencapai 250 km/jam.
"CLA 45 AMG sangat cocok untuk konsumen yang ingin memiliki mobil mewah yang nyaman dan sporty untuk digunakan sehari-hari," kata Sales and Marketing Director for Passanger Cars Mercedes Benz Indonesia Roelof Lamberts dalam peluncuran mobil tersebut, Senin (4/5).
Sedan ini dibanderol dengan harga Rp1,149 miliar off the road.