Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

GIIAS 2024 Rekor Area Terluas dan Merek Terbanyak, Tahun Lalu Sedot 462 Ribu Pengunjung

Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 pada 18-28 Juli 2024 di ICE, BSD City diproyeksikan menarik ribuan pengunjung dalam dan luar negeri.
PAMERAN OTOMOTIF GIIAS 2024. Pengunjung memadati pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Serpong, Kabupaten Tangerang, Banten, yang berlangsung 18 - 28 Juli 2024./JIBI/Bisnis-Eusebio Chrysnamurti
PAMERAN OTOMOTIF GIIAS 2024. Pengunjung memadati pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Serpong, Kabupaten Tangerang, Banten, yang berlangsung 18 - 28 Juli 2024./JIBI/Bisnis-Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA — Pameran otomotif terbesar Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 mulai dibuka untuk umum pada hari ini, Sabtu (20/7/2024), di mana pengunjung dapat melihat dan merasakan langsung inovasi terbaru industri otomotif nasional dan global.

Pengunjung GIIAS 2024 akan dapat menyaksikan langsung penampilan eksklusif kendaraan dan teknologi dari berbagai Agen Pemegang Merek (APM) di area pameran yang tahun ini rekor dari sisi area terluas maupun jumlah merek terbanyak.

“Tahun ini merupakan penyelenggaraan pameran otomotif Gaikindo yang ke-31, dan hari ini kembali akan menjadi catatan bersejarah, dimana penyelenggaraan GIIAS 2024 memecahkan rekor dengan area pameran terluas dan jumlah merek peserta terbanyak.,” ujar Yohannes Nangoi dalam sambutannya di acara Opening Ceremony GIIAS 2024, Kamis (20/7/2024).

GIIAS 2024 pun kembali menjadi tuan rumah bagi lebih dari 40 kendaraan yang akan di luncurkan pertama kali mulai dari World Premier, Asian Premier dan Indonesian Premier.

Total ada lebih dari 55 merek otomotif global, yang terdiri dari 30 merek kendaraan penumpang, lima merek kendaraan komersial dan 20 merek sepeda motor berpartisipasi pada GIIAS 2024.

Selain itu, ada pula industri pendukung otomotif, yang terdiri dari lebih 120 merek yang dapat ditemui di hall terbaru GIIAS 2024 yaitu Hall 11.

Adapun, total area pameran mencapai 26.000 meter persegi di loading dock hall 1 sampai 10 ini, di mana pengunjung dapat merasakan langsung performa, kenyamanan, dan fitur kendaraan secara langsung sebelum membuat keputusan pembelian.

GIIAS the series 2024 di empat kota strategis di Indonesia:

  • GIIAS Tangerang               : 18–28 Juli 2024 di ICE – BSD City, Kab. Tangerang
  • GIIAS Surabaya                 : 28 Agustus–1 September 2024 di Grand City Convex, Surabaya.
  • GIIAS Bandung                  : 25–29 September 2024 di Sudirman Grand Ballroom, Bandung.
  • GIIAS Semarang                : 23–27 Oktober 2024 di Muladi Dome Undip, Semarang.

Lebih detailnya, pada hall 1-3A, pengunjung akan menemukan berbagai merek kendaraan komersial dan penumpang seperti HINO, Mitsubishi Fuso, Isuzu, UD Trucks, dan DFSK.

Selain itu, hadir juga merek-merek mobil kendaraan penumpang baru yang pertama kali hadir di GIIAS 2024, seperti BYD, Jetour, GAC Aion, dan VinFast, akan berbagi ruang dengan merek-merek otomotif global terkemuka seperti Audi, GWM, Mercedes-Benz, KIA, Nissan, Volkswagen, Citroen, dan Seres.

Ada juga industri karoseri, di mana tiga merek karoseri terkemuka, yaitu Adiputro, Laksana, dan Tentrem, juga hadir dengan inovasi terbaru mereka.

Sementara itu, mengisi seluruh area Nusantara Hall, pengunjung dapat menemukan tiga merek kendaraan penumpang dari BMW, Mini, dan Volvo, yang menampilkan produk-produk terbaru mereka mulai dari model kendaraan berbasis bahan bakar bensin hingga mobil listrik atau electric vehicle.

Memasuki area hall 5 hingga 10, GIIAS 2024 menghadirkan berbagai merek terkemuka seperti Toyota, Honda, Subaru, Lexus, Mazda, Porsche, Wuling, Daihatsu, Suzuki, Neta, Chery, MG, Hyundai, dan Mitsubishi Motors.

Sedangkan salah satu merek terbaru yang hadir di GIIAS yaitu BAIC, hadir istimewa di hall terbaru hall 11, menampilkan berbagai produk andalannya.

Diselenggarakan selama 11 hari dengan jam buka pameran pukul 11.00 – 21.00 WIB pada hari weekdays atau senin sampai jumat dan pukul 10.00 – 21.00 WIB pada weekends atau sabtu dan minggu, pengunjung dapat mengakses aplikasi Auto360 untuk membeli tiket online dengan harga spesial tiket weekdays (Senin-Jumat) Rp 50.000,- dan weekends (Sabtu-Minggu) Rp 100.000 sedangkan tiket masuk secara on the spot bisa dibeli pada area pameran dengan harga weekdays (Senin-Jumat) Rp 75.000,- dan Rp 125.000,- pada weekends (Sabtu-Minggu).

Dukungan untuk GIIAS 2024 juga terus digaungkan dari pihak sponsor. Astra Financial kembali hadir sebagai platinum sponsor GIIAS 2024 bersama FIFGROUP, Astra Credit Companies, Toyota Astra Finance Services, Asuransi Astra, Astra Life, AstraPay, Maucash, Moxa, SEVA dan BANK SAQU by Bank Jasa Jakarta.

Selain itu, GIIAS 2024 juga mendapat dukungan Powered by Pertamina, OLXmobbi yang merupakan bagian dari grup Astra sebagai Official Trade in Partner serta sponsor lainnya yaitu GT Radial, JKIND, Protera, Astra Honda Motor, Superchallenge, Le Mineralle, Teh Pucuk Harum, Kahf dan Grab. 

Fasilitas-fasilitas GIIAS 2024:

  1. Shuttle Bus: Layanan bus dari dan ke area pameran untuk memudahkan mobilitas pengunjung ke kantong-kantong parkir yang sudah disediakan berlokasi di area outdoor hall 11.
  2. Area Tunggu Taksi: Bagi pengunjung yang membutuhkan taksi sebagai alat transportasi setelah ke pameran, GlIAS juga menyediakan tempat yang nyaman untuk menunggu taksi yang berlokasi di area outdoor hall 11.
  3. Stroller dan Kursi Roda Gratis: Tersedia untuk memudahkan pengunjung yang membawa anak usia balita atau membutuhkan aksesibilitas kursi roda yang dapat digunakan secara gratis dengan syarat dan ketentuan berlaku berlokasi di hall 1 dan hall 11.
  4. Area Makan: Berbagai pilihan tempat makan dan area istirahat setelah menjelajahi pameran yang berlokasi di outdoor hall 2 dan hall 6. Selain itu, aneka minuman dan kudapan juga dapat ditemui di sepanjang area pre-function ICE, BSD City.
  5. Charging Corner: Untuk pengunjung yang ingin mengisi daya gadget atau ponsel selama berada di pameran, charging corner tersedia di beberapa titik area pameran diantaranya pre-function hall 1, pre-function hall 2, pre-function hall 5 dan hall 11.
  6. Area Ibadah: Tempat khusus untuk melaksanakan ibadah shalat bagi pengunjung yang membutuhkan. Berlokasi di lantai mezzanine nusantara hall, hall 2, hall 6 dan hall 8 memastikan pengunjung tetap nyaman beribadah di tengah kunjungannya di GlIAS 2024.
  7. ATM Center: Fasilitas mesin ATM untuk kemudahan transaksi keuangan pengunjung yang berlokasi di nusantara hall.
  8. Merchandise Counter: Bagi para pengunjung vang ingin membawa pulang merchandise khusus dengan edisi terbatas GlIAS 2024, merchandise counter dapat ditemukan di hall 1, hall 10 dan convention hall
  9. Nursery Room: Fasilitas khusus untuk para orangtua yang membawa bayi atau anak usia balita berlokasi di lantai mezzanine, nusantara hall.
  10. Smoking Lounge: Area khusus untuk pengunjung yang ingin merokok yang bekerja sama dengan Superchallenge berlokasi di pre-function hall 3A, pre-function hall 5 dan pre-function hall 9.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Gajah Kusumo
Editor : Gajah Kusumo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper