Bisnis.com, TEXAS - General Motors Co tengah mempertimbangkan kucuran investasi senilai US$1,3 miliar untuk berekspansi di pusat industri Arlington, Texas.
Ekspansi tersebut, sebagaimana dikutip dari Reuters, Kamis (9/4/2015) akan menyasar pembangunan pabrik perakitan.
Pabrik tersebut kelak menopang upaya membesarkan volume produksi mobil jenis SUV.
Produsen asli AS itu kini tengah mempertimbangkan untuk menambah ekspansi yang berarti juga menaikkan nilai investasi.
Penambahan rencana itu terkait perluasan lahan, perusahaan menginginkan perluasan lahan pabrik sekitar 111.000 meter persegi.
Selain itu, penambahan itupun akan diikuti dengan perluasan lapangan kerja sekitar 589 pekerja dari saat ini sekitar 3.179 pekerja.
Hal itu terungkap dari dokumen resmi pemerintah kota setempat. Dijadwalkan pada 14 April akan diadakan dengar pendapat terkait penambahan zona investasi tersebut.
Menurut salah seorang staf pemerintah kota, saat ini ada usulan pengurangan tarif pajak hingga 80% selama sepuluh tahun terkait investasi tersebut.
Sebelumnya, perusahaan yang dimiliki salah satu dari sepuluh pengusaha terpandang di Arlington itu akan menyuntik dana sekitar US$307 juta untuk pembangunan fisik. Sisanya sekitar US$986 juta untuk pengadaan permesinan.