Bisnis.com, JAKARTA-PT Kia Mobil Indonesia, agen tunggal pemegang merek Kia, tengah menggiatkan promosi dan program test drive berhadiah untuk mendongkrak penjualan dan mengedukasi konsumen mengenai keunggulan mobil buatan Korea Selatan tersebut.
Rijal Mulyadi, Marketing and Communication Manager Kia Mobil Indonesia, mengatakan program test drive dengan konsep roadshow bertajuk Kia on Tour digelar di 4 kota yaitu Bandung, Medan, Jakarta dan Surabaya yang akan berakhir pada akhir pekan depan.
“Animo masyarakat cukup tinggi untuk mengikuti test drive mobil Kia seperti All New Sorento, All New Carens Sportage, Rio dan Picanto, kemudian melakukan transaksi pembelian,” katanya di Jakarta, Rabu (23/10/2013).
Dengan merasakan sendiri bagaimana performa mobil Kia tersebut, menurutnya, maka diharapkan konsumen tidak ragu lagi untuk menjatuhkan pilihannya membeli mobil Kia yang sesuai dengan seleranya.
Dia mengatakan dengan tidak menyebut angkanya manajemen meyakini program test drive bertajuk Kia on Tour cukup efektif untuk mendorong laju pejualan mobil buatan Korea Selatan tersebut hingga akhir tahun ini.
Data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) yang diterima Bisnis meyebutkan bahwa Kia berhasil membukukan angka penjualan selama Januari-September 2013 mencapai 9.155 unit.
Pencapaian angka tersebut berasal dari penjualan selama Januari mencapai 1.111 unit, Februari 1.002 unit, Maret 1.095 unit, April 1.001 unit, Mei 973 unit, Juni 976 unit, Juli 1.142 unit, Agustus 1.122 unit, dan September 733 unit.
Rijal menjelaskan Kia Mobil Indonesia memasarkan produk secara lengkap mulai dari segment city car yaitu Picanto, hatchback Rio, multi purpose vehicle All New Carens, sport utility vehicle (SUV) Sportage, SUV 7 seater All New Sorento dan sedan All New Optima.
Bahkan, lanjutnya, ATPM merek Kia di Indonesia tersebut juga memasarkan kendaraan komersial seperti Big Up, Pregio dan Travello, yang juga mendapat respon cukup positif dari pasar domestik.
Menurutnya, dua produk terbaru yang diluncurkan pada event pameran akbar otomotif Indonesia International Motor Show 2013 yaitu All New Optima dan All New Sorento Diesel memberikan alternatif pilihan yang lebih banyak bagi konsumen.
Kehadiran varian baru dan program test drive, lanjutnya, merupakan komitmen Kia Mobil Indonesia untuk selalu mendekatkan diri dan memenuhi kebutuhan pelanggan yang cukup beragam serta memperkenalkan produk andalan Kia.
Setiap peserta test drive dengan tujuan public awareness seluruh varian mobil KIA itu berhak mengikuti undian berhadiah iPhone-5, Samsung Galaxy Ace3 , iPod Touch, voucher belanja MAP @ Rp1 juta pada setiap berakhirnya program tersebut di setiap kota.
Kegiatan test drive Kia on Tour 2013 berlangsung di Trans Studio Mall Bandung, Plaza Medan Fair Medan, Gandari City Jakarta dan untuk periode terakhir digelar di Mall Ciputra World Surabaya pada 12-13 October 2013.