Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pertamina Enduro Sabet Superbrands Awards 2017

Produk pelumas Pertamina Lubricants, Enduro, untuk pertama kalinya meraih Superbrands Awards 2017 kategori Automotive Lubricants. Sebelumnya Pertamina Lubricants sudah pernah meraih Superbrands melalui produk pelumas lainnya, Mesran.
VP Sales & Marketing Domestic Retail Automotive Syafanir Sayuti (tengah) saat menerima penghargaan Superbrands Award 2017 untuk Pelumas Pertamina Enduro kategori Automotive Lubricants./ist
VP Sales & Marketing Domestic Retail Automotive Syafanir Sayuti (tengah) saat menerima penghargaan Superbrands Award 2017 untuk Pelumas Pertamina Enduro kategori Automotive Lubricants./ist

Bisnis.com, JAKARTA - Produk pelumas Pertamina Lubricants, Enduro, untuk pertama kalinya meraih Superbrands Awards 2017 kategori Automotive Lubricants. Sebelumnya Pertamina Lubricants sudah pernah meraih Superbrands melalui produk pelumas lainnya, Mesran.

Pertamina Enduro merupakan pelumas unggulan roda dua. "Enduro adalah salah satu brand pelumas unggulan kami. Enduro memiliki berbagai varian dan spesifikasi yang memang diformulasikan khusus untuk beragam kendaraan roda dua dan cocok untuk kondisi jalanan di Tanah Air," kata Vice President Sales & Marketing Domestic Retail Automotive Pertamina Lubricants, Syafanir Sayuti, Selasa (7/6/2017).

Dia mengemukakan pencapaian Enduro ini didukung dengan tonggak perjalanan pelumas motor Pertamina yang sudah ada sejak tahun 1960-an. Pelumas Pertamina khusus untuk motor pertama lahir dengan produk Mesran dengan SAE monograde 50, lalu dilanjutkan dengan Mesran S atau Mesran Special baik untuk mesin diesel dan juga bensin dengan SAE yang sudah multigrade yakni 20w-40.

Seiring dengan perkembangan teknologi mesin, Pertamina lalu melahirkan Mesran Super dan Mesran F1 Full Synthetic untuk balap dan rally, dilanjutkan dengan pelumas untuk mesin 2T yakni Mesrania 2T Enviro dan Mesrania 2T Super berpendingin udara.

Pertamina lalu berputar haluan melalui kemasan botol dengan Mesran Super, kemudian dilanjutkan dengan melahirkan Enduro Series dengan Enduro 4T, lalu  Enduro Racing dan Enduro Matic serta produk terbarunya yakni Enduro Matic-G.

"Dengan berbagai varian pelumas, pelumas Pertamina tetap menjadi pilihan terbanyak konsumen di sektor otomotif termasuk pengguna sepeda motor dari dahulu kala hingga saat ini," tuturnya.

Pertamina Lubricants, anak usaha PT.Pertamina (persero) yang mengelola usaha pelumas otomotif dan industri untuk pasar domestik daninternasional, menargetkan dapat meningkatkan pangsa pasarnya di sektor ritel otomotif dari pencapaian saat ini sekitar 45%.

"Sampai saat ini produk pelumas kami sudah menguasai pasar sekitar 45% dan kami targetkan bisa terus tumbuh dua hingga tiga digit lagi," kata Syafanir.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Yusran Yunus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper