Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Honda Stylo 160 Pakai Rangka eSAF, AHM Beri Garansi 5 Tahun!

PT AHM menuturkan motor skutik Honda Stylo 160 akan menggunakan rangka enhanced Smart Architecture Frame (eSAF).
PT Astra Honda Motor (AHM) resmi meluncurkan motor skutik Honda Stylo 160 yang menggunakan rangka e-SAF./ BISNIS - Nuhansa Mikrefin YP
PT Astra Honda Motor (AHM) resmi meluncurkan motor skutik Honda Stylo 160 yang menggunakan rangka e-SAF./ BISNIS - Nuhansa Mikrefin YP

Bisnis.com, CIKARANG —  Motor Honda Stylo 160 yang dipatok mulai Rp27,55 juta menggunakan rangka enhanced Smart Architecture Frame (eSAF) yang sebelumnya bermasalah. Namun, pengguna akan mendapatkan garansi hingga 5 tahun.

Beberapa waktu lalu, rangka eSAF yang digunakan oleh motor-motor Honda menjadi sorotan lantaran ditemukannya karat, hingga terjadi insiden patah. Motor yang menggunakan rangka ini adalah Genio produksi 2019, BeAT produksi 2020, BeAT Street, Scoopy produksi 2020, dan Vario 160 produksi 2022.

Kementerian Perdagangan melalui Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT), Kementerian Perhubungan, dan Kementerian Perindustrian lantas melakukan pemeriksaan mengenai rangka eSAF tersebut.

Marketing Director PT Astra Honda Motor (AHM) Octavianus Dwi Putro mengatakan rangka eSAF memiliki kelebihan dari bahannya yang ringan sehingga konsumsi bahan bakarnya menjadi lebih irit.

Adapun, konsumsi bahan bakar dari motor ini diklaim mencapai 4,5 km per liternya dengan kapasitas 160 cc.

Di sisi lain, rangka ini juga memberikan ruang yang cukup besar pada kapasitas tangki bahan bakar, kotak penyimpanan, serta ruang area kaki yang membuat pengalaman berkendara semakin nyaman.

Rangka eSAF yang ringan ini membuat beban motor berkurang sehingga lebih agile, dan mengurangi getaran saat dibawa berkendara. AHM juga berupaya untuk melakukan pengembangan dari setiap rangka yang digunakan.

“Perkembangan itu akan lebih baik dan meyakinkan. Kami juga memberikan garansi rangka selama 5 tahun, sehingga yakin ini pilihan terbaik untuk kita semua,” tuturnya di Cikarang, Jumat (2/2/2024).

Honda Stylo 160 ini mendapatkan garansi rangka lima tahun tanpa batas jarak tempuh atau kilometer. Selain itu, terdapat garansi komponen injeksi PGM-FI selama lima tahun atau 60.000 km, garansi mesin selama 3 tahun atau 36.000 km, dan garansi kelistrikan selama 1 tahun atau 12.000 km.

Tersedia dengan dua varian, harga on-the-road (OTR) Jakarta untuk Stylo ABS dipatok Rp30,42 juta, sedangkan CBS senilai Rp27,55 juta.

Tipe ABS ini tersedia dalam tiga warna yaitu Royal Green, Royal Matte Black dan Royal Matte White. Kemudian untuk tipe CBS ada warna Glam Red, Glam Black dan Glam Beige.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper