Bisnis.com, JAKARTA - Polsek Tambora berhasil mengungkap sindikat pencurian kendaraan bermotor (curanmor) asal Lampung. Model yang dicuri kebanyakan berasal dari pabrikan asal Jepang.
Kompol Putra Pratama mengatakan, berdasar hasil pengakuan dari pelaku pencuri sepeda motor (Curanmor), model yang sering dijadikan sasaran adalah Honda Vario, Beat, sedangkan merek Yamaha adalah Mio dan Nmax.
"Berdasarkan dari hasil pengungkapan yang dilakukan oleh Polsek Tambora dan berdasarkan keterangan dari para pelaku maka masyarakat harus tahu bahwa jenis sepeda motor yang selalu dijadikan sasaran pelaku Curanmor, yaitu Honda Vario, Honda Beat, Honda Scoopy, Yamaha Mio, Yamaha Nmax," kata Putra di Polsek Tambora, Senin (8/5/2023).
Kemudian, motor-motor tersebut kerap kali dijadikan sasaran pencurian karena disebabkan oleh sistem keamanan yang dianggap masih lemah.
"Mengapa motor jenis ini? Selain karena jenis kendaraan ini paling banyak digunakan masyarakat, hal ini disebabkan karena jenis kendaraan itulah yang fitur keamanan atau security system kendaraannya paling lemah,"tambahnya.
Sementara itu, Kepolisian berhasil meringkus 12 tersangka pencurian kendaraan bermotor pada Kamis, (4/5/2023) pukul 10.00 WIB.
Baca Juga
Berdasarkan pengakuan para tersangka sudah melakukan pencurian di 23 TKP di wilayah hukum Jakarta Barat, Jakarta Utara dan Kota Tangerang.
Adapun, 18 unit sepeda motor sudah dikirim ke Lampung sedangkan lima unit sepeda motor berhasil disita Polsek Tambora. Lima unit tersebut di antaranya tiga motor Honda Vario dan dua motor Honda Beat.