Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Produksi Mobil RI Naik 32,5 Persen, Toyota Mendominasi Hampir Setengahnya

Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) mencatatkan produksi mobil di Indonesia mencapai 1.330.238 unit selama periode Januari-November 2022.
Pengunjung melihat mobil Kijang Inova Zenix di Makassar, Sulawesi Selatan, Kamis (1/12/2022). Dok. JIBI
Pengunjung melihat mobil Kijang Inova Zenix di Makassar, Sulawesi Selatan, Kamis (1/12/2022). Dok. JIBI

Bisnis.com, JAKARTA – Produksi pabrikan mobil di Indonesia sepanjang periode Januari-November 2022 mengalami peningkatan 32,5 persen jika dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya.

Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), yang dikutip pada Selasa (12/12/2022), produksi mobil di Indonesia mencapai 1.330.238 unit selama periode Januari-November 2022, naik 32,5 persen atau 326,657 unit secara year-to-year (yty).

Namun, secara month-to-month (mtm), lagi-lagi produksi mobil pada November 2022 mengalami penurunan sebanyak 4,3 persen dibandingkan bulan sebelumnya.

Gaikindo mencatat total produksi mobil pada November 2022 mencapai 129,645 unit, menyusut 4,3 persen atau 5.895 unit dari September yang mencapai 135.540 unit.

Secara total, lima pabrikan teratas di Indonesia didominasi oleh Toyota dengan total produksi mencapai 548.985 pada periode Januari-November 2022 dengan market share 41,3 persen. Jumlah tersebut naik dua persen atau 134.329 unit dibanding periode yang sama tahun lalu.

Disusul Daihatsu dengan peningkatan 20,3 persen, dari 147.796 unit menjadi 177.833 unit hingga November 2022. Kemudian, produksi Mitsubishi Motors meningkat 7,1 persen menjadi 141.535 unit.

Selanjutnya, Suzuki mengalami peningkatan produksi dengan persentase 9,1 persen atau 10.401 unit menjadi 125.189 unit. Sementara itu, Honda mengalami peningkatan terbanyak dari lima perusahaan mobil dengan produksi teratas.

Pasalnya, produksi mobil Honda pada periode Januari-November 2022 meningkat 47,5 persen atau naik 37.874 unit secara tahunan menjadi 117.648 dibanding periode yang sama tahun lalu yakni 79.774 persen.  

Berikut daftar pabrikan produksi terbanyak di Indonesia pada Januari-November 2022 :

  1. Toyota : 548.985 unit
  2. Daihatsu : 177.833 unit
  3. Mitsubishi : 141.535 unit
  4. Suzuki : 125.189 unit
  5. Honda : 117.648 unit

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper