Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Impor Mobil Utuh pada September Melesat, Pasar Otomotif Pulih?

Kinerja impor mobil secara utuh atau CBU hingga kuartal ketiga tahun ini didongkrak permintaan mobil komersial khususnya kabin ganda.
Mitsubishi Triton. /MMKSI
Mitsubishi Triton. /MMKSI

Bisnis.com, JAKARTA - Kinerja impor mobil utuh (completely built up/CBU) selama periode Januari hingga September tahun ini mencapai 59.125 unit. Pertumbuhan impor tersebut didominasi oleh mobil komersial, terutama kabin ganda.

Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), pertumbuhan impor tahun ini meningkat pesat 57,6 persen year-on-year (yoy) jika dibandingkan dengan periode Januari-September tahun lalu yang sebanyak 37.504 unit.

Adapun pada bulan September tahun ini, jumlah kendaraan roda empat yang diimpor utuh mencapai 8.760 unit, naik 3,1 persen month-to-month (mtm) jika dibandingkan dengan bulan Agustus sebanyak 8.496 unit.

Ditinjau dari sisi produk, segmen yang paling banyak didatangkan ke Tanah Air adalah mobil kabin ganda seperti Toyota Hilux dan Mitsubishi Triton.

Toyota Hilux menjadi penyumbang impor terbesar yang menempati urutan pertama. Total impor Toyota Hilux mencapai 10.507 unit yang didatangkan dari Thailand.

Selanjutnya, ada Mitsubishi Triton yang juga diimpor dari "Negeri Gajah Putih" sebanyak 10.440 unit sepanjang periode Januari hingga September tahun ini.

Kendaraan komersial lainnya yang banyak diimpor ke Indonesia berasal dari PT Daimler Commercial Vehichles Indonesia (Mercedes-Benz) yakni truk Axor, Actros, dan Arocs yang diimpor dari India dan Jerman dengan total 1.571 unit.

Sementara itu, dari segmen SUV ada Hyundai Palisade yang diimpor dari Korea Selatan sebanyak 1.577 unit sepanjang periode Januari hingga September 2022.

Pada segmen mobil penumpang, Toyota Alphard juga mendominasi impor sepanjang Januari hingga September dengan total 3.623 unit yang didatangkan langsung dari Jepang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Rizqi Rajendra
Editor : Kahfi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper