Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

FIFGroup Siap Layani Kredit Motor Listrik di IMOS 2022

PT Federal International Finance (FIFGroup) menyatakan siap untuk melayani kredit motor listrik di Indonesia.
Karyawan beraktivitas di salah satu cabang FIFGroup di Jakarta, Selasa (18/1/2022). Bisnis/Fanny Kusumawardhani
Karyawan beraktivitas di salah satu cabang FIFGroup di Jakarta, Selasa (18/1/2022). Bisnis/Fanny Kusumawardhani

Bisnis.com, JAKARTA – Lini pembiayaan Astra International (ASII), PT Federal International Finance (FIFGroup) hadir secara resmi sebagai sponsor platinum di IMOS 2022 dan menyatakan kesiapannya untuk melayani kredit motor listrik.

Project Director FIFGroup untuk IMOS 2022 Antony Sastro Jopoetro mengatakan bahwa FIFGroup bangga mendukung pertumbuhan industri sepeda motor pada gelaran IMOS 2022 dan pihaknya menyatakan siap untuk melayani kredit motor listrik.

“Kami sebagai perusahaan finance siap saja, kami juga akan terus melihat bagaimana EV di Indonesia akan seperti apa, ya pada intinya kami siap,” ujar Antony saat konferensi IMOS 2022, Selasa (11/10/2022).

Lebih lanjut, Antony juga menjelaskan FIFGroup akan hadir sejalan dengan tema IMOS 2022 'Ride a Better Lifestyle', yang artinya FIFGroup siap menghadirkan berbagai layanan keluarga terbaik.

“Dukungan ini dilakukan untuk memenuhi segenap kebutuhan publik terhadap layanan keuangan yang cepat, mudah, dan aman sebagai wujud dari visi kami yaitu partner kesejahteraan masyarakat Indonesia,” lanjut Antony.

Dalam IMOS 2022, FIFGroup juga tengah menyiapkan beberapa program dan promo menarik untuk pengunjung yang akan menghadiri IMOS 2022, namun untuk detail mengenai program dan promo yang akan ditawarkan FIFGroup, pihaknya masih belum bisa menjelaskan secara detail.

Sebagai informasi, saat ini FIFGroup memiliki lima brand service, antara lain FIFASTRA untuk jasa layanan pembiayaan sepeda motor Honda, SPEKTRA jasa layanan multiguna untuk berbagai kebutuhan keluarga, DANASTRA untuk solusi pembiayaan dalam pengembangan bisnis, AMITRA untuk melayani produk syariah, dan terakhir FINATRA untuk melayani pembiayaan pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM).


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper