Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Daftar Harga Motor Listrik di GIIAS 2022, Termurah Rp8,5 Juta!

GIIAS 2022 menampilkan sejumlah motor listrik dengan harga mulai dari Rp8,5 juta hingga Rp85 juta per unit.
Segway Motors Indonesia akan meluncurkan beberapa tipe motor listrik terbaru pada GIIAS 2022 - Istimewa
Segway Motors Indonesia akan meluncurkan beberapa tipe motor listrik terbaru pada GIIAS 2022 - Istimewa

Bisnis.com, TANGERANG – Pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 di ICE BSD City, Tangerang turut dimeriahkan dengan kehadiran sejumlah motor listrik yang dibanderol dengan harga mulai dari Rp8,5 juta per unit.

Berdasarkan pantauan Bisnis, Kamis (18/8/2022), terdapat enam motor listrik yang ikut serta dalam GIIAS 2022, mulai dari yang termurah Rp8,5 juta, hingga tertinggi Rp85 juta.

Berikut daftar harga motor listrik di GIIAS 2022:

1. Segway – Mulai Rp27 Juta

Pada GIIAS 2022, Segway meluncurkan empat motor listrik baru andalannya, yakni N90C seharga Rp27 juta dengan kecepatan 52 km per jam dan jarak tempuh 76-94 km.

Kemudian, N100 seharga Rp34 juta dengan kecepatan 60km per jam dan jarak tempuh sampai 94 km. Selanjutnya, E110L Rp40 juta dengan kecepatan 62 km per jam dan kecepatan 70-110 km. Terakhir, E200P seharga Rp85 juta dengan kecepatan 100 km per jam dan jarak tempuh 60 – 200 km.

Motor listrik milik Segway memiliki keunggulan dengan hadirnya Artificial Inteligence (AI). Produk terbarunya turut dilengkapi dengan aplikasi Segway Apps yang memudahkan untuk penggunaan diantaranya remote on/off, display informasi skuter, customer service contact, serta one touch diagnostic skuter.

Seluruh tipe skuter listrik pintar segway tersebut mampu mengangkut beban 150 kilogram/kg dan kapasitas bagasi yang luas yaitu 22 liter – 27 liter.

Seluruh tipe menggunakan baterai lithium, kecuali tipe terendah N90C yang tersedia dengan battery swap. Secara umum, motor listrik milik Segway tersebut memiliki torsi yang tinggi yaitu 98Nm hingga 305Nm atau setara dengan motor konvensional 400 cc.

2. Alva One – Rp34,9 juta

Alva One, pendatang baru industri motor listrik dari PT Ilectra Motor Group, memiliki tiga mode berkendara, yakni Eco, Cruise, dan e-Sport. Setiap modenya dapat memberikan performa yang efektif sesuai dengan tingkat kecepatan yang diinginkan, dengan masing-masing kecepatan maksimum 43 km per jam, 70 km per jam, dan mode e-Sport dengan kecepatan hingga 90 km per jam.

Alva One didukung dengan torsi 46,5 Nm dan kecepatan yang tinggi, sehingga motor ini dapat menjangkau jarak tempuh sejauh 70 km. Bukan hanya sekadar motor listrik, Alva One terintegrasi dengan aplikasi yang dapat menyalakan dan mematikan motor dari telepon pintar atau smartphone.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper