Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ini Alasan Honda Tidak Keluarkan Varian Hybrid HR-V

PT Honda Prospect Motor memperkenalkan generasi terbaru All New Honda HR-V yang tidak menggunakan mesin Hybrid.
Honda HR-V Hybrid. /Honda
Honda HR-V Hybrid. /Honda

Bisnis.com, JAKARTA - PT Honda Prospect Motor memperkenalkan generasi terbaru All New Honda HR-V pada hari ini, Rabu (23/3/2022). Di generasi terbaru Honda HR-V ini tidak menggunakan mesin Hybrid, berbeda dengan Honda HR-V milik Thailand.

Business Innovation and Marketing & Sales Director PT Honda Prospect Motor (HPM) Yusak Billy mengatakan saat ini pihaknya belum menyediakan varian hybrid.

Hal ini berdasarkan hasil studi yang Honda lakukan untuk model HR-V, di mana konsumen menginginkan HR-V menggunakan internal combustion engine.

"Tetapi tentunya kami terus pelajari setiap potensi mengenai mesin apa apa teknologi apa apa dan elektrifikasi apa yang cocok untuk konsumen di Indonesia.," ujar Billy dalam launching All New HR-V pada Rabu (23/3/2022)

Pria yang akrab dipanggil Billy ini menjelaskan pihaknya akan terus mempelajari mengenai elektrifikasi yang cocok di Indonesia. Dia juga mengatakan Honda memiliki banyak model dari hybrid sampai memakai baterai dan sesuai dengan visi Honda, di mana pada tahun 2040 semua mobil elektrifikasi.

dan semua model ada mulai dari hybrid sampai full baterai. Visi kita juga jelas di tahun 2040 semua elektrifikasi.

"Jadi untuk konsumen di Indonesia kita sedang pelajari produk elektrifikasi apa dan model apa yang cocok disematkan untuk pasar Indonesia. Tetapi untuk hari ini kami tidak meluncurkan hybrid," jelas Billy.

Adapun pada awal November 2021, Honda meluncurkan HR-V baru bermesin hybrid di Thailand. Mobil ini memiliki mesin 1.500 cc yang dikawal dua buah motor listrik.

Mesin pembakaran internal itu sendiri bisa menghasilkan tenaga maksimum 103,5 hp dan torsi puncak 127 Nm. Bila digabung dengan motor listrik maka tenaga tertingginya bisa mencapai 129,2 hp dengan torsi puncak 253 Nm.

Sedangkan All New Honda HR-V di Indonesia mengusung Mesin 1.5L DOHC i-VTEC yang menghasilkan tenaga 121 PS pada 6.600 rpm dan torsi maksimum 145 Nm pada 4.300 rpm. All New Honda HR-V juga dilengkapi dengan fitur-fitur canggih seperti Remote Engine Start, Walk-Away Auto Lock, Smart Entry System dan Auto Foldable Door Mirror dengan LED Turning Signal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Khadijah Shahnaz
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper