Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ini 3 Hal yang Buat Harga Jual Mobil Tetap Tinggi

Salah satu faktor penting dalam memilih produk otomotif adalah harga jual kembali. Adapun, tinggi ataupun rendahnya resale value rerata tergantung pada kondisi mobil itu sendiri.
Bengkel Auto2000. Bukti performa mesin mobil terjaga adalah dengan memamerkan rekam jejak servis kepada calon pembeli. /Auto2000
Bengkel Auto2000. Bukti performa mesin mobil terjaga adalah dengan memamerkan rekam jejak servis kepada calon pembeli. /Auto2000

Bisnis.com, JAKARTA – Salah satu faktor penting dalam memilih produk otomotif adalah harga jual kembali. Adapun, tinggi ataupun rendahnya resale value rerata tergantung pada kondisi mobil itu sendiri.

Mengutip Auto2000, untuk mewujudkan mobil yang memiliki resale value terbaik adalah dengan merawatnya sesuai dengan anjuran pabrik.

Berikut adalah tiga hal paling dasar untuk mewujudkan mobil dengan harga jual kembali terbaik:

1. Hindari banjir

Mobil yang pernah terendam banjir hingga memiliki dampak pada unit tersebut akan sulit memiliki harga jual yang tinggi. Apalagi, jika ada tanda yang membekas seperti rel jok yang karat dan kotor karena lumpur, performa mesin menurun, hingga eksterior catnya pudar. Ini semua akan memperparah harga jual.

2. Tidak pernah tabrakan

Salah satu tips agar mobil memiliki harga jual kembali terbaik adalah dengan mengemudi secara aman dan selamat. Dengan begitu potensi tabrakan akan terhindarkan.

Sebab mobil yang pernah tabrakan, meski telah dilakukan perbaikan menyeluruh akan jadi poin negatif. Mulai dari bekas las di sasis, maupun dempul di bodi akan menjadi alasan calon pembeli menawar mobil Anda.

3. Miliki service record

Dengan servis berkala, artinya kondisi dan performa mesin terjaga. Hal ini menjadi poin plus saat mobil hendak dijual. Bukti performa mesin mobil terjaga adalah dengan memamerkan rekam jejak servis kepada calon pembeli.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dionisio Damara
Editor : Fatkhul Maskur
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper