Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hyundai Motor Raih Penghargaan CSR di Kabupaten Bekasi

PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) mendapatkan Piagam Penghargaan Corporate Social Responsibility (CSR) 2020 dari pemerintah Kabupaten Bekasi.
Hyundai Venue, crossover utility vehicle mengincar segmen entrepreneur muda. /Hyundai
Hyundai Venue, crossover utility vehicle mengincar segmen entrepreneur muda. /Hyundai

Bisnis.com, JAKARTA - PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) mendapatkan Piagam Penghargaan Corporate Social Responsibility (CSR) 2020 dari pemerintah Kabupaten Bekasi.

Penghargaan ini diberikan sebagai apresiasi kepada perusahaan yang berkontribusi dalam pembangunan Kota Bekasi melalui berbagai kegiatan CSR di wilayah tersebut.

Myung-Sub Kim, Head of Group Business Administration HMMI, dalam acara tersebut mengatakan Hyundai Motor akan terus berkomitmen mengembangkan masyarakat sekitar melalui berbagai kontribusi dan dukungan sosial.

“Penghargaan ini tentunya akan semakin memperkuat komitmen kami dalam berkontribusi lebih bagi masyarakat Bekasi bahkan untuk di daerah lainnya," ujarnya dalam keterangan tertulis, Jumat (18/12/2020).

HMMI telah mengadakan berbagai macam kegiatan CSR di wilayah Bekasi, seperti menyerahkan bantuan senilai Rp150 juta untuk Kabupaten Bekasi dalam membantu korban banjir di daerah tersebut.

Perusahaan menyadari perannya sebagai bagian dari anggota masyarakat di Kabupaten Bekasi yang memiliki tanggung jawab untuk ikut memberikan kontribusi positif bagi masyarakat sekitar. Oleh karena itu, pihak Hyundai berinisiatif meringankan kesulitan yang ditimbulkan akibat banjir bagi para korban di daerah tersebut.

Selain itu, HMMI juga memberikan dukungan untuk mengurangi kurva penyebaran Covid-19 dengan membantu Pemerintah Jawa Barat melakukan tes layanan tanpa turun atau Drive-Thru sebagai metode yang inovatif untuk mengidentifikasi virus corona.

Hyundai juga mendistribusikan 10.000 set alat pelindung diri (APD) sebagai bagian dari total 50.000 set APD yang didonasikan melalui BNPB.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dionisio Damara
Editor : Fatkhul Maskur

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper