Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Daftar 10 Mobil Terlaris April 2020, Honda Brio Salip Avanza

Catatan penjualan dari pabrik ke dealer atau wholesale dari Honda Brio pada April 2020 mampu mengalahkan dominasi penjualan dari Toyota Avanza yang pada Maret menjadi mobil terlaris di Tanah Air.
All New Honda Brio Satya. /HMP
All New Honda Brio Satya. /HMP

Bisnis.com, JAKARTA - Catatan penjualan dari pabrik ke dealer atau wholesale dari Honda Brio pada April 2020 mampu mengalahkan dominasi penjualan dari Toyota Avanza yang pada Maret menjadi mobil terlaris di Tanah Air.

Berdasarkan data wholesale Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), yang dirilis pada Rabu (20/5/2020), Honda Brio RS dan Satya menjadi model paling laris dengan catatan penjualan mencapai 766 unit.

Sementara itu, di posisi ke-2 ada Daihatsu Sigra dengan total penjualan 479 unit, diikuti Toyota Innova di peringkat ke-3 dengan catatan penjualan 455 unit. Mitsubishi Xpander menjadi model terlaris ke-4 dengan 380 unit dan Daihatsu Gran Max parkir di posisi ke-5 dengan 327 unit.

Toyota Avanza yang kerap menjadi mobil terlaris di Indonesia, berada di peringkat ke-7 dengan raihan penjualan 277 unit. Adapun Suzuki XL7, yang baru diluncurkan pada Februari, membayangi pencapaian Avanza dengan raihan 267 unit dan bertengger di posisi ke-8.

Gaikindo mencatat kinerja penjualan dari pabrik ke dealer pada April 2020 hanya membukukan 7.871 unit, turun 90,63 persen dibandingkan April 2019 yang mencapai 84.056 unit. Penurunan ini disebabkan banyaknya pabrikan otomotif yang berhenti sementara akibat Covid-19.

Berikut adalah daftar 10 merek terlaris pada April 2020

1. Honda Brio, 766 unit
2. Daihatsu Sigra, 479 unit
3. Toyota Innova, 455 unit
4. Mitsubishi Xpander, 380 unit
5. Daihatsu Gran Max, 327 unit
6. Suzuki APV, 293 unit
7. Toyota Avanza, 277 Unit
8. Suzuki XL7, 267 unit
9. Toyota Agya, 250 unit
10. Toyota Rush, 218 unit

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Dionisio Damara
Editor : Fatkhul Maskur
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper