Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Yamaha Optimistis Penjualan Motor Catatkan Kinerja Positif di 2020

Industri otomotif di pasar sepeda motor diharapkan dapat mencatatkan kinerja positif di 2020. PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing optimistis penjualan perseroan dapat tumbuh di 2020.
Yamaha TMax TD. /Yamaha
Yamaha TMax TD. /Yamaha

Bisnis.com, JAKARTA – Industri otomotif di pasar sepeda motor diharapkan dapat mencatatkan kinerja positif di 2020. PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing optimistis penjualan perseroan dapat tumbuh di 2020.

Antonius Widiantoro, Manager Public Relation PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) menyatakan kinerja positif bisa terealisasi bila kondisi politik dan ekonomi stabil di 2020. Anton sendiri masih enggan untuk memberikan data penjualan Yamaha di 2019 dan Januari 2020.  

“Yang utama adalah kondisi politik dan ekonomi. Kami berharap kondisi tetap stabil, dan juga harga komoditas yang baik tentunya akan mendorong perekonomian indonesia,” kata Anton kepada Bisnis, Minggu (2/2/2020).

Adapun berdasarkan data Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) total penjualan sepeda motor semua merek sepanjang 2019 mencapai 6.487.460. Jumlah tersebut mencatatkan pertumbuhan sebesar 1,63 persen dibanding 2018 yang sejumlah 6.383.108.

Sementara itu untuk kinerja ekspor motor juga mengalami pertumbuhan di 2019. Tercatat di 2019 total ekspor sepada motor mencapai angka 810.433 unit. Angka tersebut tumbuh 29 persen dibandingkan total ekspor tahun sebelumnya yang sejumlah 627.421.

Rilis Produk Unggulan Baru

Selain itu, Anton mengatakan, untuk memenuhi kebutuhan konsumen Yamaha meluncurkan sejumlah produk unggulan pada akhir 2019 kemarin. Di antaranya adalah Yamaha All New Nmax 155, XSR 155, dan WR 155.

Anton menyebutkan pihaknya tengah fokus untuk memenuhi permintaan konsumen terhadap produk baru tersebut.

“Secara bertahap, kami berusaha untuk memenuhi permintaaan para konsumen,” ucapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper