Bisnis.com, JAKARTA – Mercedes-Benz meresmikan dealer baru di Bandung untuk menggarap pasar otomotif wilayah Jawa Barat.
Dealer hasil kerja sama dengan PT Citrakarya Pranata itu telah mengantongi sertifikasi resmi Mercedes-Benz Accident Management, dengan Body & Paint Centre of Competence yang bersertifikasi (Certified) dari Daimler AG, Jerman.
Dealer terbaru itu berlokasi di Jl. Soekarno Hatta Km 6, No. 727 Bandung. Dealer resmi Mercedes-Benz ini akan memudahkan pelanggan yang berada di area kota Bandung dan wilayah Jawa Barat untuk memiliki atau melakukan perawatan kendaraannya.
"PT Citrakarya Pranata telah melalui tahapan sertifikasi resmi Mercedes-Benz Accident Management, dengan Body & Paint Centre of Competence yang bersertifikasi dari Daimler AG, Jerman dan merupakan yang ke-4 kalinya didirikan di Indonesia," tulis Mercedes Benz dalam keterangan resmi, Rabu (13/11/2019).
Sesuai dengan standar Level 1 Accident Management System Mercedes-Benz, fasilitas ini dilengkapi dengan ruangan pengecatan (spray booth) dan empat ruangan persiapan atau pengecekan kondisi kendaraan sebelum perbaikan (preparation booth).
Adapun standar dalam proses pengecatan menggunakan material cat “AkzoNobel - Sikkens” dengan top premium coating yang direkomendasikan oleh Mercedes-Benz.
Workshop PT Citrakarya Pranata Body & Paint Centre of Competence ini juga ditangani oleh pekerja ahli yang sudah bersertifikasi di bidang body & paint.
PT Citrakarya Pranata telah berdiri sejak tahun 1988 sebagai satu-satunya dealer resmi kendaraan penumpang Mercedes-Benz dan kendaraan niaga Mercedes-Benz di Jawa Barat.