Bisnis.com, JAKARTA – Nissan Motor Company Ltd. memperkenalkan mobil konsep IMk yang diklaim sebagai sebuah Ultimate Urban Commuter.
Mobil listrik tersebut mengindikasikan arah baru desain Nissan dan bagaimana hal ini akan mewujudkan mobilitas pintar, sebuah misi baru untuk mengubah suplai tenaga mobil, pengemudiannya, dan menghubungkannya kepada masyarakat.
Nissan IMk/Nissan
Mobil ini didesain sebagai city car untuk memenuhi kebutuhan konsumen atas karakteristik berkendara dan konektivitas yang sesuai dengan kebutuhan dan gaya hidup. Nissan meyakini mobil konsep ini akan mengungguli para pesaing lain di segmen city car.
Mobil konsep ini dilengkapi dengan teknologi asisten pengemudi dan fitur konektivitas yang unggul. Nissan menyatakan mobil ini memberikan gambaran mengenai mobil berorientasi urban yang akan muncul di masa depan.
“Mobil ini bukan sebatas konsep konvensional, desain mobil ini juga memiliki hubungan erat dengan budaya Jepang. Mobil ini adalah mobil listrik kecil yang mewah, dan saya harapkan akan banyak konsumen menggunakannya di masa depan,” ujar Satoru Tai, Executive Design Director Nissan, dikutip dari laman resmi perusahaan, Selasa (1/10/2019).
Tai mengatakan desain eksterior mobil ini merupakan perwujudan DNA Jepang. Dia mencontohkan desain bumper, roda, jendela, lampu belakang, dan atap mobil ini terinspirasi dari Mizuhiki, benang tipis yang terbuat dari kertas Jepang.
Nissan IMk/Nissan
Sementara itu, desain interior mobil ini menawarkan suasana kafe atau lounge. Dasbor dan bagian pintu mobil ini dilapisi dengan bahan tonal ringan untuk menambah suasana nyaman. Aksen warna akagame pada panel instrumen, pintu, dan setir memberikan kesan premium dan ceria secara keseluruhan.
Dari sisi fitur otonomnya, mobil ini dilengkapi dengan teknologi ProPILOT yang memungkinkannya untuk secara otomatis mencari tempat parkir setelah pengemudi dan penumpang keluar dari mobil ini. Mobil ini juga akan kembali ke hadapan Anda ketika dengan menekan tombol aplikasi ProPILOT melalui ponsel pintar.
Mobil ini juga diklaim akan memiliki motor listrik yang dikembangkan dari model Nissan Leaf yang saat ini sudah dipasarkan secara luas. Mobil ini diharapkan dapat memberikan pengalaman berkendara yang nyaman dan bertenaga.
Mobil ini memiliki dimensi panjang 3.434 milimeter, dengan lebar tanpa pintu dan kaca sepanjang 1.512 milimeter. Adapun dimensi tinggi mobil ini adalah 1.644 milimeter.