Bisnis.com, JAKARTA - Tata Motors Distribusi Indonesia (TMDI) selaku agen pemegang merek Tata Motors di Indonesia memastikan tujuh produk baru kendaraan niaga yang akan diluncurkannya sudah kompatibel dengan bahan bakar B20.
Wilda Bachtiar, CV Marketing Manager TMDI mengatakan produk-produk terbaru Tata Motors sudah bisa menggunakan bahan bakar B20.
"Beberapa produk memang harus dilakukan penyesuaian komponen untuk menggunakan BBM B20. Namun, kami pastikan penyesuaian komponen tersebut mudah dan murah," ujarnya di Jakarta, Rabu (15/5/2019).
Baca Juga
Dalam hal ini dia menjelaskan bahwa pada dasarnya semua kendaraan Tata Motors yang dijual di Indonesia di desain untuk memenuhi standard emisi Euro 2 sesuai peraturan pemerintah dan akan terus memenuhi ambang emisi standard tersebut.
Adapun ketujuh produk baru tersebut adalah Tata Super Ace HT2 Facelift, Tata LPT 407-34 WB, Tata Ultra 1014-45 & 33 WB, Tata LPT 813-38 WB, Tata LPT 1116-42 WB, Tata Prima 3338.K 8x4 52 WB, dan Tata Prima 3123. T.
Peluncuran produk-produk tersebut menjadi bukti komitmen Tata Motors dalam mendukung pembangunan Indonesia. Namun, mereka memastikan tidak ada rencana meluncurkan produk di segmen kendaraan penumpang hingga pengujung tahun ini.