Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

GIIAS 2018: Dua Artis Ini Kesengsem Pesona Glory 580

Dua selebritas Tanah Air, Tora Sudiro dan Astrid Tiar mengaku terpesona dengan mobil milik DFSK Glory 580.
Tora Sudiro, dan Astrid Tiar berpose bersama DFSK Glory 580 di arena GIIAS 2018. /DFSK
Tora Sudiro, dan Astrid Tiar berpose bersama DFSK Glory 580 di arena GIIAS 2018. /DFSK

Bisnis.com, TANGERANG - Dua selebritas Tanah Air, Tora Sudiro dan Astrid Tiar mengaku terpesona dengan mobil milik DFSK Glory 580.

Menurut Tora, faktor kenyamanan yang diberikan oleh interior dan kapasitas muatan yang dimiliki oleh DFSK Glory 580 merupakan faktor penting dalam pemilihan jenis kendaraan.

“Karena jalanan Jakarta sekarang semakin padat, maka kenyamanan di dalam mobil jadi penting sekali. Kabin yang lapang juga mutlak buat saya, karena saya istirahat di dalam mobil, kalau sedang break syuting,” katanya, dalam siaran pers Sabtu (11/8/2018).

Selain itu, fleksibiltas interior Glory 580 juga dikaguminya karena saat jok baris kedua dan ketiga dilipat, daya angkutnya langsung meningkat dan posisi jok pun rata dengan lantai kabin.

“Kebetulan saya suka bersepeda, Glory 580 ini cocok banget buat bawa sepeda di dalam kabin,” katanya.

Astrid Tiar mengaku penasaran dengan sosok DFSK Glory 580 ini. Dia menjelaskan bahwa daya angkut menjadi salah satu hal penting dalam menentukan pilihan mobil.

“Kalau dulu masih belum berkeluarga, saya pilih mobil yang berukuran kecil. Tapi lain saat sudah berkeluarga, saya perlu yang kapasitasnya lebih besar. SUV yang paling cocok menurut saya,” papar Astrid.

Wanita berusia 32 tahun ini juga mengutarakan kekagumannya terhadap jaminan Super Warranty yang diberikan oleh DFSK pada Glory 580.

“Meski brand baru, tapi hebat banget bisa memberikan garansi menyeluruh selama 7 tahun penuh buat konsumen. Kayaknya di brand lain belum pernah ada ya,” ujar Astrid.

Di sisi lain, mobil jenis sport utility vehicle (SUV) ini diklaim paling banyak digunakan untuk kegiatan test drive dengan total 465 kali.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Ilham Budhiman
Editor : Fatkhul Maskur
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper