Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

AHM Incar Penjualan Sejuta All New Honda Vario

PT Astra Honda Motor memasang target total penjualan kendaraan All New Vario 150 dan 125 mencapai sekitar 1 juta unit dalam satu tahun. Perusahaan masih perlu melihat kondisi pasar untuk menaikkan target total penjualannya.
Produksi Honda Vario 125. /Astra-Honda
Produksi Honda Vario 125. /Astra-Honda

Bisnis.com, JAKARTA—PT Astra Honda Motor memasang target total penjualan kendaraan All New Vario 150 dan 125 mencapai sekitar 1 juta unit dalam satu tahun. Perusahaan masih perlu melihat kondisi pasar untuk menaikkan target total penjualannya.

Marketing Director PT Astra Honda Motor (AHM) Thomas Wijaya mengatakan, pihaknya sejauh ini masih menyamakan target total penjualan All New Vario 150 dan All New Vario 125 sama dengan model sebelumnya, yakni 1 juta unit dalam satu tahun.

“Sejauh ini kita masih sama kan di kisaran 1 juta, 1 juta total setahun,” kata Thomas di Jakarta, Senin (16/4/2018).

Dia menjelaskan, pihaknya akan meningkatkan kapasitas produksi jika masyarakat yang menginginkan produk terbaru perusahaan mengalami kenaikan. Saat ini, ujarnya pasar skuter matik di dalam negeri bergerak naik.

Oleh karena itu, dia meyakini, pasar kendaraan roda dua skuter masih akan terus berkembang pada kuartal kedua hingga kuartal keempat tahun ini. Kontribusi pasar kendaraan roda dua skuter masih akan berada di atas 80% terhadap total penjualan kendaraan sepeda motor secara keseluruhan.

“Masih akan berkembang, mungkin tetap di atas 80% kontribusi pasar matiknya,” katanya.

Dia menuturkan, karakteristik sepeda motor skuter matik seperti praktis, bertenaga, dan hemat bahan bakar masih akan menjadi alasan masyarakat untuk memilihnya.

Secara keseluruhan, perusahaan menargetkan penjualan kendaraan roda dua sampai akhir tahun berada pada kisaran 4,4 juta—4,6 juta unit di pasar domestik. Volume penjualan tersebut tidak jauh berbeda dibandingkan volume pada tahun lalu, yakni 4,38 juta unit.

Sementara itu, lanjutnya, model Vario 150 dan 125 yang lama tidak lagi diproduksi dengan dikeluarkannya All New Vario 150 dan 125. Oleh karena itu, stok yang tersedia untuk model lama hanya akan mencapai kurang dari satu bulan.

Dia melanjutkan, All New Vario 150 dan 125 juga akan diekspor ke Filipina di mana saat ini perusahaan mengekspor model Vario 150 dan 125 ke Filipina. Ekspor model baru skuter matik Vario tersebut, lanjutnya biasanya akan dilakukan tiga bulan setelah dikeluarkan di pasar dalam negeri.

Tidak hanya Filipina, perusahaan juga tidak menutup kemungkinan melakukan pengapalan skuter matik All New Vario 150 dan 125 ke negara lainnya jika terdapat permintaan. Saat ini, lanjutnya, perusahaan akan mengisi pasar Indonesia terlebih dahulu.

Pada kesempatan yang sama, Executive Vice President Director AHM Johannes Loman, mengungkapkan, pihaknya berharap kedua produk anyar perusahaan dapat membuat pasar sepeda motor di dalam negeri pada kuartal kedua 2018 dapat bergairah.

"Memasuki kuartal kedua, kami berharap dapat terus menggairahkan pasar sepeda motor di tanah air dengan terus menyuguhkan produk-produk terbaru sesuai harapan konsumen," katanya.

Berdasarkan data Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia (AISI), penjualan sepeda motor di pasar dalam negeri pada tiga bulan pertama tahun ini tumbuh 3,99% dari 1,40 juta menjadi 1,46 juta unit kendaraan roda dua.

Sementara sepeda motor tipe skuter masih merupakan tipe yang terbanyak dijual dengan kontribusi mencapai 1,21 juta unit atau sekitar 83,34% dari total penjualan pada Januari-Maret 2018.

Ketua Bidang Komersial AISI Sigit Kumala menilai, daya beli masyarakat yang masih terjaga pada kuartal pertama 2018 menjadi salah satu pendorong peningkatan penjualan kendaraan roda dua di pasar dalam negeri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Yudi Supriyanto
Editor : Fatkhul Maskur
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper