Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mitsubishi Terbanyak Jual Truk Ringan, Hino di Segmen Truk Medium

Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) mencatatkan Mitusibishi masih menjadi merek terbanyak dalam menjual truk ringan sepanjang tahun lalu, sementara Hino merupakan yang terbanyak di segmen truk medium.
Truk Mitsubishi-Fuso/Istimewa
Truk Mitsubishi-Fuso/Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA—Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) mencatatkan Mitusibishi masih menjadi yang terbanyak dalam menjual truk ringan sepanjang tahun lalu, sementara Hino merupakan yang terbanyak di segmen truk medium.

Berdasarkan data Gaikindo, truk ringan merek Mitsubishi mencatatkan penjualan ke diler sebanyak 37.312 unit atau sekitar 58,1% dari total penjualan truk ringan sepanjang 2017, yakni 64.238 unit.

Setelah merek Mitsubishi, Hino mencatatkan penjualan truk ringan terbanyak kedua dengan total sebesar 12.735 unit. Sementara di posisi terbanyak ketiga diduduki oleh truk ringan merek Isuzu dengan penjualan sebanyak 12.187 unit sepanjang 2017.

Sementara di segmen truk medium, penjualan ke diler dengan merek Hino merupakan yang terbanyak sepanjang tahun lalu, yakni 4.948 unit atau sekitar 46,7% dari total penjualan truk medium, 10.593 unit.

Kemudian penjualan truk medium dengan merek Isuzu menempati posisi kedua dengan total penjualan selama 12 bulan tahun lalu mencapai 2.837 unit. Adapun di posisi ketiga ditempati oleh truk medium merek Mitsubishi dengan total penjualan 1.843 unit.

Secara keseluruhan, total penjualan truk ringan dan medium sepanjang 2017 mencapai 74.831 unit atau mengalami pertumbuhan hingga 26,9% jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya, yakni 58.968 unit


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Yudi Supriyanto
Editor : Rustam Agus

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper