Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

GAIKINDO: Pasar Mobil 2017 Bertumbuh 1,6%

Gaikindo mengumumkan penjualan mobil sepanjang 2017 bertumbuh tipis 1,6% dibandingkan dengan capaian pada tahun sebelumnya menjadi lebih dari 1,079 juta unit.
Pengunjung memadati arena Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017, di Tangerang, Banten, Kamis (10/8)./JIBI-Dedi Gunawan
Pengunjung memadati arena Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017, di Tangerang, Banten, Kamis (10/8)./JIBI-Dedi Gunawan

Bisnis.com, JAKARTA - Gaikindo mengumumkan penjualan mobil sepanjang 2017 bertumbuh tipis 1,6% dibandingkan dengan capaian pada tahun sebelumnya menjadi lebih dari 1,079 juta unit.

Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), peningkatan penjualan tersebut terutama didongkrak oleh tiga segmen terbesar yang mencatat kenaikan penjualan.

Ketiga segmen tersebut adalah mobil harga terjangkau dan ramah lingkungan (LCGC) dan city car, kendaraan kecil serbaguna (LMPV), dan kendaraan niaga pikap.

Ketiga segmen tersebut sepanjang tahun lalu mengontribusi penjualan hingga 61,15%.

Mobil harga terjangkau dan ramah lingkungan (LCGC) dan city car sepanjang tahun lalu mengontribusi penjualan 24,7%.

Adapun kendaraan kecil serbaguna (LMPV) menguasai 23,52%, disusul kendaraan niaga pikap mengontribusi 12,94% terhadap penjualan secara nasional.

Segmen lain yang mengontribusi peningkatan penjualan adalah kendaraan serbaguna (MPV), kendaraan sportif (SUV), truk dan bus ringan, minibus dan mikrobus, truk dan bus medium, truk berat, dan upper MPV.

Sementara itu empat segmen lainnya menderita penurunan penjualan, yakni kendaraan kecil sportif (LSUV), hatchback atau sedan buntung, segmen 4x4, dan tipe sedan.

GAIKINDO: Pasar Mobil 2017 Bertumbuh 1,6%

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Fatkhul Maskur
Editor : Fatkhul Maskur
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper