Bisnis.com, JAKARTA - PT Tata Motors Distribusi Indonesia (TMDI), agen pemegang merek Tata Motors di Indonesia, mengantongi 46 surat pemesanan kendaraan (SPK) berbagai model mobil melalui pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2016.
TMDI juga berhasil mengoleksi 700 prospek baru selama 11 hari pelaksanaan IIMS 2016 di JIEXPO Kemayoran, Jakarta Pusat pada 7-17 April 2016.
Namun pencapaian SPK itu masih lebih rendah dari penyelenggaraan IIMS 2014. "Pada 2014, kami mendapat lebih dari 100 SPK, kontributornya kendaraan niaga dan mobil penumpang. Kalau tahun ini, 46 SPK itu disumbang dari kendaraan niaga saja," kata Sales & Marketing Advisor TMDI, Manoj Arora, Rabu (20/4/2016).
Dia menjelaskan total nilai transaksi dari 46 SPK itu sekitar Rp7 miliar dalam 10 hari pameran. "Ini awal yang baik bagi TMDI dalam memulai 2016. Terutama lagi dengan 700 prospek baru, menjadi tantangan bagi dealer TMDI di Jabodetabek," ujarnya.
Pada IIMS 2016, Tata Motors menampilkan produk kendaraan niaganya yakni pick up Tata Ace EX2 bermesin diesel 700 cc, pick up Tata Super Ace 1400 cc diesel, Tata Xenon XT pick up diesel dan tractor head, Tata Prima 4023.S.
Tata Motors juga memperkenalkan Tata Ultra 1012, sebuah truk sedang atau di Indonesia dikenal dengan truk 3/4 yang rencananya akan diluncurkan di pertengahan 2016.