Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Penjualan AHM Masih Ditopang Skuter Matik

Pada 2015 PT Astra Honda Motor (AHM) mampu mendominasi pasar sepeda motor dengan raihan pangsa pasar hingga 68,7%. Sebagian besar penjualan AHM datang dari sekuter matik alias skutik

Bisnis.com, JAKARTA-Pada 2015 PT Astra Honda Motor (AHM) mampu mendominasi pasar sepeda motor dengan raihan pangsa pasar hingga 68,7%. Sebagian besar penjualan AHM datang dari sekuter matik alias skutik.

Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) mencatat, total penjualan sepeda motor pada 2015 di tataran domestik mencapai 6,48 juta unit.

Dari total raihan itu jumlah penjualan skutik mencapai 4,87 juta unit. Di segmen tersebut, AHM mampu menguasai pasar hingga 76,9 % dengan total skutik merek Honda yang terjual sebanyak 3,75 juta unit.

General Manager Sales Division PT AHM Thomas Wijaya menyebut skutik Honda yang paling banyak diminati adalah Honda BeAT eSP series dengan total penjualan sebanyak 1,97 juta unit unit atau berkontribusi 40% terhadap penjualan skutik secara nasional.

Dia mengklaim produk itu banyak diminati kekuatan desain, fitur serta teknologi terbaik yang disematkan pada skutik tersebut.

“Kami berterima kasih atas dukungan dan kesetiaan masyarakat sepanjang tahun 2015. Semoga hal baik ini dapat terus kami lanjutkan lagi di tahun 2016 ini dengan beragam produk dan layanan terbaik,” ujarnya, Senin (18/1).

Selain itu, penjualan Honda Vario eSP series pun cukup berkontribusi besar dengan total 1,38 juta unit. Kontributor skutik Honda lainnya adalah Honda Scoopy eSP yang terjual 386.953 unit pada 2015. Penjualan skutik Honda lainnya yaitu Honda Spacy 7.258 unit, dan Honda PCX 3.852 unit, serta big bike skutik Honda NM4 Vultus terjual sebanyak 13 unit.

Adapun di segmen bebek, AHM menguasai pangsa pasar sebesar 52% melalui penjualan sebanyak 445.893 unit. Penjualan Honda Supra series menjadi yang terbanyak 191.531 unit, diikuti Honda Revo series 180.416 unit, Honda Blade 32.925 unit, dan Honda Sonic 150R sebanyak 41.021 unit. 

Di segmen sport, tahun lalu AHM berhasil menjual 257.192 unit motor sport dengan pangsa pasar sebesar 34,6%. Produk teranyar New Honda CB150R StreetFire memberikan kontibusi 112.615 unit, Honda CBR series 69.580 unit, Honda Verza 65.949 unit, dan Honda Megapro 8.947 unit. Sedangkan produk Big Bike sport Honda mencatatkan penjualan sebesar 101 unit.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper