Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BMW Perkenalkan Truk Tenaga Listrik Berkapasitas 40 Ton

Saat induk perusahaan Mercedes Benz, Daimler fokus menyempurnakan truk kendali otomatis bernama Freightliner, BMW mengambil langkah lain dengan menghadirkan truk ramah lingkungan.
All New BMW X6 /bmw
All New BMW X6 /bmw

Bisnis.com, JAKARTA--Saat induk perusahaan Mercedes Benz, Daimler fokus menyempurnakan truk kendali otomatis bernama Freightliner, BMW mengambil langkah lain dengan menghadirkan truk ramah lingkungan.

Bermitra dengan produsen asal Belanda, Terberg dan penyuplai suku cadang Scherm, BMW memperkenalkan truk besar berkapasitas 40 ton yang sepenuhnya dijalankan tenaga listrik.

Menurut laman Car Advice, Selasa, truk ini akan digunakan untuk membawa bahan-bahan dari grup logistik Scherm menuju pabrik produksi BMW di Munchen yang berjarak beberapa kilometer selama delapan kali sehari.

Truk berkodenama Terberg YT202-EV ini mampu menempuh jarak hingga 100 kilometer untuk sekali pengisian daya yang membutuhkan waktu tiga hingga empat jam.

BMW menyatakan, pengisian daya menggunakan energi hijau yang menghasilkan penghematan emisi CO2 sekitar 11 ton per tahun. "Ini sama dengan jarak yang ditempuh BMW 320d Efficient Dynamics tiga kali berkeliling dunia," kata perusahaan tersebut dalam caradvice.com.au.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Antara

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper