Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ikuti Laporan Terkini IIMS 2014: Mobil Konsep, Model Baru, Aksesori, Jadwal Acara

Indonesia International Motor Show (IIMS) 2014 akan dibuka secara resmi pada 18-28 September di Jakarta International Expo (JiExpo) PRJ Kemayoran. Mari ikuti laporan terkini dari pameran otomotif terbesar di Indonesia.
Live Timeline

Bisnis.com, JAKARTA—Indonesia International Motor Show (IIMS) 2014 akan dibuka secara resmi mulai besok, Kamis (18/9/2014), hingga Minggu (28/9/2014) di Jakarta International Expo (JiExpo) PRJ Kemayoran.

Pameran otomotif terbesar di Tanah Air ini akan menampilkan deretan produk baru, baik di  segmen mobil penumpang, kendaraan niaga, sepeda motor, suku cadang, maupun aksesori. Tidak ketinggalan juga mobil-mobil konsep dari sejumlah produsen otomotif global.

Bisnis.com akan menyajikan informasi terkini dari ajang IIMS 2014 mulai dari press day besok hingga berakhirnya pameran.

Berikut ini jadwal acara resmi IIMS 2014:

Event Date
18-28 September 2014

Press & VIP Day (undangan & media)
18 September 2014

Dibuka untuk umum

19 –28 September 2014

Pembukaan & Press Day
18 September 2014

Public Show
18 September 2014 (17.00 – 21.00 WIB)
19-28 September 2014

Weekdays:
Senin– Kamis: 11.00 – 21.00 WIB

Weekends:
Jumat–Minggu: 10.00 – 21.00 WIB

Tempat
Jakarta International Expo
Gedung Pusat Niaga Lt. 1 Arena PRJ Kemayoran
Jakarta 10620

15:38 WIB
Honda HR-V Tampil Perdana di Asia Tenggara

PT Honda Prospect Motor, agen pemegang merek mobil Honda, meluncurkan low-SUV HR-V di Indonesia, sekaligus penampilan perdana di pasar Asia Tenggara.

Honda HR-V tampil di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2014 mulai hari ini. SUV ini dibanderol mulai dari Rp240 juta hingga Rp350 juta. HPM sudah membuka pemesanan mobil ini, tetapi pengiriman dijadwalkan mulai Februari 2015.

15:22 WIB
Mitsubishi Luncurkan MPV 4x4 Delica

PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), agen pemegang merek mobil Mitsubishi dan Fuso, secara resmi meluncurkan Delica di Indonesia International Motor Show (IIMS) ke-22 hari ini, Kamis (18/9/2014).

Delica merupakan MPV berpenggerak empat roda (4x4) ini yang dibekali mesin 4B12 Mivec 2,4 liter bensin, mampu menyemburkan tenaga hingga 125kW pada putaran 6.000 rpm dan torsi puncak 226 Nm pada 4.100 rpm.

Mobil tujuh penumpang berkemampuan jelajah seperti SUV ini memakai sistem transmisi otomatis MIVEC 2.0L dengan auto stop and go plus CVT 6-percepatan lengkap dengan paddle shift dan cruise contrrol, yang dapat disalurkan ke empat rodanya (sistem penggerak 4x4). Saat ini, MPV crossover itu ditawarkan dalam satu varian dengan banderol Rp409 juta on the road Jakarta.

07:57 WIB
IIMS 2014 Dibuka Secara Resmi oleh Mendag M. Luthfi
IIMS 2014 Dibuka Secara Resmi oleh Mendag M. Luthfi

Menteri Perdagangan Muhammad luthfi ddijadwalkan membuka secara resmi Indonesia International Motor Show (IIMS) 2014 di Jakarta International Expo (JIExpo) Kemayoran, hari ini, Kamis (18/9/2014).

Acara pembukaan akan dimulai pada pukul 10.00 WIB dan dilanjutkan dengan VIP tour ke stand agen pemegang merek (APM) pada pukul 11.00-12.00WIB.

Konferensi pers APM pada masing-masing booth akan berlangsung pararel di setiap hall mulai pukul 12.00 – 17.25 WIB. Ikuti laporannya di Bisnis.com.

12:01 WIB
Lokasi dan Jadwal Shuttle Bus Gratis ke JiExpo Kemayoran
Lokasi dan Jadwal Shuttle Bus Gratis ke JiExpo Kemayoran

Indonesia Internasional Motor Show (IIMS) 2014 menyediakan layanan shuttle bus untuk pengunjung dan peserta pameran dari tempat-tempat strategis di Jakarta ke lokasi pameran di Jakarta International Expo PRJ Kemayoran.

Layanan ini gratis untuk pengunjung IIMS. Shuttle bus akan melayani pengunjung IIMS 2014 dari beberapa mal di wilayah Jakarta dan Depok: (Jadwal lengkap klik: http://indonesianmotorshow.com/?page_id=442)

  • Jakarta Selatan > Pondok Indah Mall 2
  • Jakarta Pusat > FX Mall Sudirman
  • Jakarta Timur > Tamini Square
  • Jakarta Barat > Central Park
  • Jakarta Utara > Artha Gading
  • Depok > Margo City

Selain itu disediakan shuttle bus bagi pengunjung luar kota, khususnya Bandung, dengan menggandeng travel Day Trans dengan titik penjemputan Cihampelas, Dipatiukur, dan Pasteur. Shuttle bus juga disediakan bagi pengunjung dari Stasiun Djuanda menuju JI Expo.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis :
Editor :

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper