Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Daihatsu & Toyota Bukukan Ekspor 30.400 Unit

Kinerja ekspor grup Toyota Indonesia berasal dari merek Toyota sendiri ditambah Daihatsu. Sepanjang 5 bulan pertama tahun ini keduanya membukukan penjulaan mobil utuh ke luar negeri sejumlah 30.400 unit.

Bisnis.com, JAKARTA--Kinerja ekspor grup Toyota Indonesia berasal dari merek Toyota sendiri ditambah Daihatsu. Sepanjang 5 bulan pertama tahun ini keduanya membukukan penjulaan mobil utuh ke luar negeri sejumlah 30.400 unit.

PT Astra Daihatsu Motor (ADM) mencatat sumbangsih merek Toyota 25.500 unit terdiri dari Avanza 15.500 unit, Rush 500 unit, Town Ace / Lite Ace 5.900 unit, dan Wigo 3.500 unit. Daihatsu berkontribusi 4.900 unit berasal dari Terios 800 unit dan Gran Max 4.100 unit.

Corporate Planning Division Head PT Astra Daihatsu Motor Rudy Ardiman mengatakan sepanjang tahun lalu total ekspor merek Toyota sekitar 117.000 unit sedangkan Daihatsu sekitar 19.000 unit.

"Total ekspor tahun lalu 136.000 unit. Dan pada tahun ini ditargetkan tumbuh 30% dari realisasi itu," ucapnya, di Jakarta, Senin (16/6/2014).

Perjalanan ekspor pabrikan Toyota bermula pada 2004 berupa Innova berlanjut ke Fortuner 2006 serta Vios dan Yaris sejak 2014. Untuk pabrikan Daihatsu berawal pada 2004 berwujud Avanza kemudian Rush dan Terios pada 2007, Grand Max dan Town Ace / Lite Ace pada 2008, serta Wigo mulai tahun ini.

"Kami memiliki proyek kolaborasi antara Toyota dan Daihatsu. Grup Toyota Indonesia ada di urutan kelima dengan kontribusi penjualan terbesar untuk Toyota global," ucap Rudy.

ADM mencatat sepanjang tahun lalu ada 52.000 unit merek Toyota dijual ke luar negeri. Jumlah ini meliputi Avanza 37.600 unit, Rush 1.100 unit, dan Town Ace / Lite Ace 13.200 unit. Untuk merek Daihatsu diekspor 19.700 unit terdiri dari Terios 2.000 unit dan 17.700 unit Gran Max.  


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dini Hariyanti
Editor : Rustam Agus

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper