Cari berita
Bisnis.com

Konten Premium

Bisnis Plus bisnismuda Koran Bisnis Indonesia tokotbisnis Epaper Bisnis Indonesia Konten Interaktif Bisnis Indonesia Group Bisnis Grafik bisnis tv

13 ATPM Ramaikan Pameran Otomotif Medan 5-9 Maret

Perhelatan akbar Pameran Otomotif Medan (POM) di Medan International Convention Center (MICC), Hotel Santika Premiere Dyandra Hotel & Convention Medan pada 5-9 Maret 2014 diikuti 13 agen tunggal pemegang merek ternama.
Nurudin Abdullah
Nurudin Abdullah - Bisnis.com 05 Maret 2014  |  18:49 WIB
13 ATPM Ramaikan Pameran Otomotif Medan 5-9 Maret
/Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA - Perhelatan akbar Pameran Otomotif Medan (POM) di Medan International Convention Center (MICC), Hotel  Santika Premiere Dyandra Hotel & Convention Medan pada 5-9 Maret 2014 diikuti 13 agen tunggal pemegang merek ternama.

Bambang Setiawan, Direktur Operasional Dyandra Promosindo, penyelenggara POM 2014, mengatakan partisipasi ATPM tersebut akan mengulang keberhasilan POM tahun sebelumnya yang dikunjungi 36.024 orang dengan membukukan nilai transaksi lebih dari Rp200 miliar.

“Dua tahun menghadirkan POM di kota Medan membuat kami positif menemukan resep yang tepat untuk memenuhi keinginan masyarakat Medan, sehingga penyelenggaraan kali ini dapat lebih menarik,” katanya dalam siaran pers yang diterima Bisnis, Rabu (5/3/2014).

Menurutnya, POM 2014 yang menempati area pameran seluas 4.000 m2 tersebut diikuti sedikitnya 13 brand ternama dari industri otomotif yang mewakili ATPM yakni Chevrolet, Daihatsu, Ford, Honda, Hyundai, Kia, Mitsubishi, Nissan, Renault, Suzuki, dan Toyota.

Selain itu, lanjutnya, juga hadir untuk berpartisipasi memeriahkan pameran tahunan otomtof tersebut kendaraan komersial kenamaan asal Jepang yaitu Hino dan Isuzu.

Menurutnya, pameran otomotif itu juga diikuti ATPM sepeda motor premium merek Ducati yang secara khusus akan memperkenalkan produk terbarunya Monster 796 di dalam arena POM 2014 tersebut.

Bambang menjelaskan pertumbuhan ekonomi di Sumatera Utara yang diprediksi menyentuh angkar 6,2% pada tahun ini lebih tinggi angka nasional tersebut cukup menarik kalangan ATPM untuk menggarap potensi pasar otomotif di daerah tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :

chevrolet pameran otomotif medan dyandra promosindo
Editor : Sepudin Zuhri

Artikel Terkait



Berita Lainnya

    Berita Terkini

    Terpopuler

    Banner E-paper
    back to top To top