Bisnis.com, KARAWANG—PT Honda Prospect Motor (HPM), agen pemegang merek mobil Honda, membanderol MPV murah Honda Mobilio mulai dari Rp159,5 juta, yang mulai diproduksi pabrik baru Honda di Karawang, Jawa Barat.
HPM menawarkan Mobilio dalam lima tipe, yang masing-masing dibanderol dengan harga berbeda. Khususnya untuk warna metalik dan pearl kena tambahan harga Rp1 juta.
Mobilio tipe S transmisi manual (M/T) dijual Rp159,5 juta, tipe E M/T Rp179 juta, tipe E CVT Rp189,5 juta, dan Mobilio E CVT Prestige dibanderol paling mahal yakni Rp198 juta on the road Jakarta.
Direktur Pemasaran dan Layanan Purnajual HPM Jonfis Fandy mengatakan pihaknya menyediakan paket khusus untuk perawatan berkala selama 3 tahun atau 6 tahun di bengkel resmi Honda.
Paket Cerdas dan Hemat (Cermat) diharapkan mempermudah Mobilio menembus segmen MPV kelas bawah (low-MPV) di pasar dalam negeri.
"Paket Cermat biaya perawatan jadi lebih hemat, konsumen bebas dari penaikan harga, dan bisa dicicil bersamaan dengan kredit mobil," katanya di Karawang, Jawa Barat, Rabu (15/1/2014).
Strategi lain yang dipakai berupa layanan experience Honda, yakni bantuan darurat di Jalan selama 24 jam.
Layanan ini meliputi penggantian ban, pengaktifan aku, layanan kunci tertinggal di dalam kendaraan, pengisian bahan bakar maksimal 5 liter jika mobil mogok, serta mobil derek ke bengkel resmi Honda terdekat.
Jonfis mengaku optimistis Mobilio dapat mencuri hati konsumen dalam negeri. Pasalnya, MPV ini diklaim memiliki sejumlah fitur yang lebih unggul dibandingkan dengan produk lain. Sejauh ini, Mobilio tipe E adalah yang paling digemari konsumen.
"Jumlah pesanan Tipe E mencapai 60%, Prestige 10%, sisanya tipe S. Beda warna harganya beda. Kami fokus kepada value barang dengan harga yang pas saja," ujarnya.
Mobilio tersedia dalam tujuh pilihan warna, yaitu dyno blue pearl, lonized bronze metallic, brilliant gold metallic, taffeta white, polished metal metallic, crystal black pearl, alabaster silver metallic.
Rincian Paket Cermat
Paket Cermat 1 (3 tahun):
- Honda Mobilio S M/T + Paket Cermat 1 Rp162,2 juta
- Honda Mobilio E M/T + Paket Cermat 1 Rp181,7 juta
- Honda Mobilio E CVT + Paket Cermat 1 Rp192,5 juta
- Honda Mobilio E CVT Prestige + Paket Cermat 1 Rp201 juta
Paket Cermat 2 (6 tahun):
- Honda Mobilio S M/T + Paket Cermat 2 Rp166,9 juta
- Honda Mobilio E M/T + Paket Cermat 2 Rp186,5 juta
- Honda Mobilio E CVT + Paket Cermat 2 Rp197,6 juta
- Honda Mobilio E CVT Prestige + Paket Cermat 2 Rp206,1 juta
Spesifikasi Honda Mobilio
Dimensi 4.386 mm, ground clearance 189 mm, wheel-base 2.650 mm, alloy wheel 15 inci.
Eksterior berkonsep dual solid motion, fog lamp, spion dilengkapi sein, dan wiper di kaca belakang.
AC double blower di baris pertama & kedua, sistem audio dengan media AM/FM, CD, USB port, dan Aux.
Ruang bagasi luas dan fleksibel, ruang kepala tinggi, ruang kaki lapang, kursi dapat digeser kedepan-belakang, kursi bisa direbahkan.
Mesin: Honda i-VTEC SOHC 1.5 L, 16 valve, 4 silinder bertenaga maksimum 118 PS pada putaran mesin 6.600. Torsi 14,8 kg.m pada putaran mesin 4.600. Transmisi manual 5 percepatan dan CVT (continuous variable transmission).
ECO indicator untuk informasi real time cara mengemudi yang hemat bahan bakar.
Radius putar 5,2 meter.
Drive by wire untuk mengontrol buka tutup throttle valve guna presisi akselerasi maksimal yang hemat bensin, grade logic control + shift hold control untuk atur transmisi CVT agar lebih optimal di tanjakan dan tikungan, serta ecological solution yang memiliki emisi gas buang rendah lulus uji Euro 2 sekaligus memenuhi standar Euro 4.
Suspensi depan MacPherson Strut dan belakang H-shape Torsion Beam, electric power steering, dan dilengkapi penggerak roda depan.
Fitur keselamatan: dual SRS airbag, G-CON + ACE untuk meredam benturan hebat saat tabrakan, ABS + EBD (electronic brake-force distribution) untuk mendistribusi daya pengereman sesuai beban kendaraan, pretensioner with load limiter seatbelt, secutiry alarm dan immobilizer, lulus uji tabrak, serta dilengkapi ISOFIX & tether untuk mengunci kursi bayi di baris kedua.
Sumber: HPM