Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mitsubishi Serahkan Colt Diesel FE17 Pesanan Linfox

PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors, agen tunggal pemegang merek Mitsubishi, menyerahkan 50 truk Colt Diesel FE71 pesanan PT Linfox Logistic Indonesia untuk memperkuat armada milik perusahaan jasa transportasi logistik tersebut.

Bisnis.com, JAKARTA-PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors, agen tunggal pemegang merek Mitsubishi, menyerahkan 50 truk Colt Diesel FE71 pesanan PT Linfox Logistic Indonesia untuk memperkuat armada milik perusahaan jasa transportasi logistik tersebut.

Rizwan Alamsjah, Executive Marketing Director Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) mengatakan nilai transaksi 50 unit truk tersebut mencapai lebih dari Rp12,5 miliar untuk harga sasis dan belum termasuk biaya karoseri pembuatan boksnya.

“Selain 50 unit tersebut pihak Linfox berencana memesan lebih banyak lagi untuk memperkuat armadanya, dan rencananya dalam dua bulan mendatang akan diserah-terimakan lagi sekitar 20 unit,” katanya seusai acara serah terima truk Colt Diesel FE71 di Jakarta, Kamis (31/10/2013).  

Transaksi pembelian Colt Diesel dalam jumlah banyak itu, menurutnya, merupakan yang pertama dengan perusahaan multinasional Linfox yang barkantor pusat di Australia, menyusul selama ini ATPM melayani perusahaan lokal seperti produsen air minum Sosro dan Aqua.

Dia mengatakan permintaan truk Mitsubishi Colt Diesel FE71 4 ban tersebut diperkirakan akan terus meningkat seiring dengan rencana diterapkannya kebijakan pemerintah yang mengatur hanya kendaraan niaga 4 ban yang boleh masuk ke dalam kota.

Untuk itu, varian tersebut diharapakan dapat menopang pertumbuhan penjualan seluruh produk Colt Diesel sebagaimana pencapaian market share selama Januari-September 2013 sebesar 58,9% dan pertumbuhan penjualan seluruh produk Mitsubishi mencapai 7%  menjadi 116.000 unit pada periode yang sama.

Sementara itu Frank Findlow, Country Manager PT Linfox Logistic Indonesia, mengatakan Linfox merupakan perusahaan penyedia solusi supply chain yang beroperasi di Australia, New Zeland, Malaysia, Thailand, Indonesia, Singapura, Vietnam, India, China dan Hong Kong.

“Kini Linfox memiliki jaringan bisnis logistik dengan pergudangan cukup luas mencapai lebih dari 3,2 juta m2, yang dukungan sarana transportasi sedikitnya 5.000 unit kendaraan di seluruh negara tempatnya beroperasi,” ujarnya.

Menurutnya, manajemen Linfox optimistis dapat mengembangkan bisnisnya di Indonesia mengingat pertumbuhan ekonomi negara tersebut cukup positif seiring dengan perkembangan industri manufaktur yang semakin membutuhkan layanan dari jasa transportasi logistik.

Noboru Tsuji, President Director KTB, mengatakan penyerahan secara simbolis 50 unit Colt Diesel FE71 bermesin 4D34 Turbo Intercooler dengan daya maksimum 110 PS kepada Linfox merupakan bukti truk Mitsubishi tetap menjadi andalan bisnis sejati bagi para penggunanya.

“Dengan demikian semakin terbukti kendaraan komersial Mitsubishi dengan dua modelnya yaitu Colt Diesel dan Fuso mampu menjadi market leader di segmen commercial vehicle selama 43 tahun,” ujarnya.

Adapun pilihan Linfox kepada Colt Diesel FE71, kata Noboru, merupakan pilihan tepat guna menunjang usaha transportasi logistiknya karena truk itu dalam keluarga Mitsubsishi termasuk kategori super economical dalam 4 super Mitsubishi Colt Diesel.   


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Nurudin Abdullah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper