Bisnis.com, JAKARTA - Banyak cara agen tunggal pemegang merek menarik pengunjung berdatangan, tidak selamanya mengandalkan sales promotion girl yang cantik dan seksi, seperti booth Mitsubishi Fuso dengan mengelar aneka games dan pertunjukan seni.
Pengunjung silih berganti mendatangi booth Mitsubishi Fuso di Indonesia International Motor Show 2013 di JIExpo Kemayoran Jakarta, seperti yang terlihat hari ini, Selasa (24/9/2013). Mereka mencoba games dan melihat berbagai truk dan bus di booth itu.
PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors, ATPM Mitsubisi dan Fuso, selain memajang truk dan bus merek Metsubishi dan Fuso juga menyediakan aneka games seperti Bike Balloon, Panco Challenge dan Angklung Performance.
Permainan Bike Balloon cukup menarik, karena setiap pengunjung yang menjadi pesertanya harus mengayuh sepeda khusus yang terhubung dengan kipas di bawah box yang di dalam terisi balon dengan berbagai warna.
Untuk memenangkan games itu pengunjung harus mengeluarkan balon berwarna merah dalam waktu secepat mungkin. Ide game adalah menggambarkan ketangguhan yang dimiliki Mitsubishi Fuso yaitu super speed, yang diwakili oleh FE 74S dan FE84G BC.
Games berikutnya adalah Panco Challenge, yakni para pengunjung beradu kekuatan tangan melawan para “algojo” dari Mitsubishi Fuso. Ide permainan ini menggambarkan ketangguhan super power pada FE 74 HD dan Super HD.
Permainan yang cukup menarik lainnya adalah Angklung Performance yang ditampilkan langsung oleh para crew dari Saung Udjo, dan para pengunjung dilibatkan secara aktif memainkan musik asal daerah Pasundan Jawa Barat tersebut.