Bisnis.com, HONG KONG -- Pabrikan mobil listrik premium asal China, Xpeng, resmi memperkenalkan Xpeng X9 untuk segmen MPV kepada publik global dalam acara Xpeng's Global Brand Night, yang berlangsung di Hong Kong, China, Selasa (15/4/2025) malam kemarin.
Xpeng X9 dilengkapi oleh beragam fitur canggih berbasis kecerdasan buatan atau artificial intelligence yang memudahkan pengendara dalam mengoperasikan kendaraan. Sebelumnya, Xpeng X9 juga sempat dikenalkan kepada publik Indonesia pada akhir Februari 2025 lau.
CEO Xpeng, He Xiaopeng mengemukakan bahwa X9 menggunakan autonomous driving software yang menavigasi pengendara dari tempat parkir ke tempat parkir tanpa gangguan. Selain itu, X9 memiliki kemampuan pengisian daya yang sangat cepat, menambah jarak tempuh 405 km hanya dalam 10 menit.
Penggunaan Baterai AI 5C memungkinkan penambahan jarak tempuh 1 km hanya dengan pengisian daya selama satu detik. Proses pengisian baterai bahkan bisa mencapai 80% hanya dalam waktu 12 menit atau lebih cepat daripada mengisi daya ponsel pintar.
Adapun, untuk per unitnya, Xpeng X9 dibanderol dengan harga yang bervariasi dimulai dari 359.800 Yuan (RMB) untuk kelas long range max 650 km, 379.800 Yuan (RMB) untuk kelas ultra long range max 740 km, 399.800 Yuan (RMB) untuk kelas AWD performance max 702 KM, dan Starship Edition 702 km senilai 419.800 Yuan (RMB).
XPeng X9 memiliki desain futuristik dan elegan layaknya MPV mewah yang mampu menampung hingga 7 penumpang (7-seater). Secara performa XPeng X9 dibekali oleh sistem listrik XPower 800V dengan tenaga maksimal 370 kW dan torsi 640 Nm, mampu berakselerasi 0-100 km per jam dalam 5,7 detik.
Baca Juga
Sementara itu, bicara soal jarak tempuh, XPeng X9 diklaim mampu menembus hingga 702 kilometer berdasarkan pengujian China Light-Duty Vehicle Test Cycle (CLTC). Energi efisiensinya sebesar 16,2 kWh per 100 Km.
Xpeng X9 juga diklaim sebagai MPV yang menerima skor tertinggi dalam uji tabrak keselamatan dengan 14 fitur keselamatan canggih, termasuk pengereman darurat otomatis. Fitur-fitur ini secara signifikan meningkatkan profil keselamatan X9, bahkan dalam kondisi yang paling ekstrem.
Masuk ke Indonesia
Sebelumnya, XPeng telah resmi masuk pasar Indonesia pada Jumat (28/2/2025) dengan menggandeng PT Erajaya Active Lifestyle (ERAL) milik Erajaya Group.
CEO Erajaya Active Lifestyle Djohan Sutanto mengatakan, kolaborasi strategis ini bertujuan untuk memperkenalkan teknologi kendaraan listrik canggih XPeng kepada konsumen Indonesia, dengan memanfaatkan jaringan pasar dan keahlian ritel ERAL.
"Kami bangga menjadi mitra utama dalam perjalanan XPeng di Indonesia. Pemahaman mendalam kami tentang pasar lokal, serta komitmen kuat terhadap merek-merek inovatif menjadikan kami mitra strategis yang ideal untuk mendukung pertumbuhan XPeng," ujar Djohan di Jakarta pada Jumat (28/2/2025).
Adapun, pada acara peluncuran ini, XPeng memperkenalkan dua model mobil listrik berbasis baterai (battery electric vehicle/BEV) terbarunya di Indonesia yakni X9 dan G6 yang dipasarkan pada tahun ini.
Nantinya, XPeng X9 akan bertarung di segmen MPV listrik premium, sedangkan XPeng G6 akan memenuhi pasar SUV listrik.
Kedua model XPeng tersebut menghadirkan inovasi berbasis Al, mobilitas cerdas, dan performa tinggi, yang menawarkan pengalaman berkendara yang lebih pintar, terkoneksi, dan nyaman bagi pengguna.
Kendati demikian, pada waktu itu, pihak XPeng maupun Erajaya, belum dapat membeberkan informasi terkait berapa harga G6 dan X9. Yang jelas, kedua model tersebut akan diluncurkan juga di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2025 pada Juli tahun ini.
"XPeng mencari mitra yang memiliki visi dan impian yang sama. Erajaya Active Lifestyle adalah 'neo-force' di Indonesia dan merupakan mitra yang tepat bagi XPeng di pasar lokal," ujar Vice Chairman and President of XPeng, Brian Gu saat acara peluncuran.
Perlu diketahui, pada semester II/2025, XPeng juga berencana akan memulai produksi lokal di Indonesia dengan fokus awal pada model G6 dan X9, yang dirancang khusus untuk pasar setir kanan.
Strategi ini mencerminkan pergeseran menuju pendekatan yang lebih terintegrasi dan berbasis lokal. Dengan memproduksi secara lokal dan mengoptimalkan rantai pasok, XPeng bertujuan membangun komunitas dengan kepentingan bersama di pasar global melalui teknologi, kapasitas produksi, dan ekosistem kemitraan.
ERAL, sebagai agen tunggal pemegang merek (ATPM) XPeng di Indonesia akan memimpin ekspansi pasar merek ini dengan memanfaatkan jaringan ritel yang kuat dan keahliannya dalam distribusi merek premium.
Untuk memastikan pengalaman pelanggan yang lancar, ERAL akan membangun jaringan dealer dan layanan yang komprehensif, dengan memprioritaskan lokasi strategis untuk layanan 1S (penjualan) dan 3S (penjualan, suku cadang, dan servis) agar lebih mudah diakses pelanggan.